Laporan wartawan Nextren, Nicolaus Prama
Nextren.com – Layanan video streaming berbasis di Asia Tenggara, Iflix mendapat angin bahagia.
Iflix mengumumkan telah mendapat pendanaan baru yang dipimpin oleh Fidelity International.
Totalnya, tidak main-main sekurang-kurangnya $50 juta atau sekitar Rp 697 miliar.
Baca Juga: Nonton Langsung Film di iFlix Kini Tanpa Aplikasi dan Tanpa Daftar
Dipimpin oleh Fidelity International, Iflix mendapat pendanaan dari Catcha Group, Hearst, Sky, dan EMC.
Bersama pendanaan tersebut, Iflix juga menjalin kerja sama dengan beberapa media seperti MNC dari Indonesia, Yoshimoto Kogyo dari Jepang, dan JTBC dari Korea Selatan.
Kucuran dana tersebut diperoleh perusahaan asal Malaysia ini menjelang rencana IPO atau Initial Public Offering.
IPO adalah proses yang dilakukan oleh sebuah perusahaan untuk menjadi perusahaan milik publik dan dapat terdaftar pada bursa efek untuk diperjual belikan sahamnya.
Per Mei 2019, Iflix mencatat memiliki pengguna aktif yang terdaftar sejumlah 17 juta.
Jumlah tersebut naik hampir dua kali lipat selama 6 bulan terakhir dari sebelumnya berjumlah 9 juta pengguna aktif.