Di dalam sebuah unit HP, CPU ini harus menjalankan segala perintah yang terhubung dengan sistem operasi.
CPU biasanya mempunyai banyak core atau bagian. Secara umum ada yang memiliki 4 atau 8 core dalam satu unit HP.
Selain sistem operasi, CPU juga bertanggung jawab dalam kelancaran fungsi aplikasi.
Lanjut ke GPU atau Graphic Prosessing Units. Dari namanya kalian pasti sudah bisa memperkirakan fungsi dari komponen yang satu ini.
Yap, GPU memang dibebankan tugas khusus untuk menghadirkan tampilan grafis yang maksimal pada HP.
Baca Juga: Inilah Fungsi Sensor 3D ToF di Kamera Samsung Galaxy Note 10
Dengan dukungan sistem yang dijalankan CPU, GPU kemudian melanjutkan tugasnya untuk merubah segala informasi tadi dalam format gambar.
GPU memang dijadikan komponen yang berbeda dari CPU karena mengolah data menjadi gambar butuh kemampuan khusus.
Baca Juga: 5 Desain Handphone Paling Nyeleneh, Ada yang Mirip Alat Make Up
Walaupun cuma puny asatu fungsi khusus, nyatanya GPU memiliki sistem kerja yang jauh lebih kompleks.
Kesimpulannya adalah, CPU adalah otak yang menjalankan sistem, baik sistem operasi maupun aplikasi. Sedangkan GPU punya peran khusus dalam penyediaan data yang dihasilkan sistem tadi ke dalam bentuk gambar.