Follow Us

facebookyoutube_channeltwitter

Microsot Resmi Rilis Layanan Cloud Computing Mendukung Blockchain

Nicolaus Prama - Jumat, 03 Mei 2019 | 14:05
Microsoft resmi luncurkan layanan cloud computing mendukung teknologi blockchain
meetup.com

Microsoft resmi luncurkan layanan cloud computing mendukung teknologi blockchain

Laporan wartawan Nextren, Nicolaus Prama

Nextren.com – Microsoft resmi rilis layanan mendukung teknologi Blockchain secara penuh.

Melalui layanan cloud computingnya, Azura, kini Microsoft meluncurkan Azure Blockchain Services, layanan khusus cloud computing mendukung teknologi Blockchain.

Melansir dari TechCrunch, Azure Blockchain Services (ABS) memungkinan pengguna untuk memproduksi dan mengatur jaringan Blockchain.

Baca Juga : Cloud Computing Amazon Web Services Kini Layani Sistem Blockchain

Dukungan Blockchain ABS tidak hanya tentang Cryptocurrency.

Azure Blockchain Services adalah layanan perusahaan yang membantu bisnis berdiri di atas teknologi Blockchain.

Terintegrasi dengan Azure Active Directory, akan memudahkan perusahaan untuk menambah anggota baru, menetapkan privasi, hingga memantau kondisi jaringan.

Menariknya, pengguna pertama ABS adalah Bank terbesar di Amerika Serikat, JP Morgan.

Sebelumnya, JP Morgan telah membuat Cryptocurrency sendiri, Quorum yang digunakan untuk transaksi di dalam fasilitas JP Morgran.

Bank terbesar Amerika Serikat telah memiliki produk Blockchain, Quorum dan akan menggunakan layanan ABS
pymnts.com

Bank terbesar Amerika Serikat telah memiliki produk Blockchain, Quorum dan akan menggunakan layanan ABS

Editor : Nextren

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Hot Topic

Tag Popular

x