Follow Us

Aplikasi Kencan Tantan Dipakai untuk Merampok 14 Kali di Karawang

None - Sabtu, 24 November 2018 | 20:50
TANTAN Aplikasi Kencan Online
Google Play

TANTAN Aplikasi Kencan Online

Nextren.com - Saat ini mencari pasangan atau teman kencan lebih mudah dilakukan.

Pasalnya ada banyak aplikasi kencan yang siap mempertemukan dua orang yang saling mencari pasangan.

Baru-baru ini, polisi menangkap HT alias Priyana (29) dan TP (43), pelaku pencurian dengan kekerasan yang menggunakan umpan istrinya melalui aplikasi Tantan untuk memperdaya korbannya.

Tantan adalah aplikasi dengan sistem swipe and match.

Tantan memungkinkan dua pengguna untuk memulai percakapan ketika keduanya menyukai satu sama lain.

Baca Juga : Serunya Tingkah Admin Netflix dan Iflix Indonesia Saling Perang Pantun

Aplikasi ini juga memungkinkan pencarian teman dalam radius tertentu.

Modus operandi Priyana yang merupakan warga Desa Pucung, Kabupaten Karawang itu menyasar para calon korbannya menggunakan aplikasi Tantan dengan memasang foto profil istrinya.

Kebanyakan korbannya adalah laki-laki yang tengah mencari pasangan.

"Saya pasang foto istri. Tapi istri saya tidak tahu apa-apa. Yang nge-chat juga saya, bukan istri," ujar Priyana saat ekspos kasus tersebut di Mapolres Karawang, Senin (19/11/2018). Priyana kemudian membuat janji dengan korbannya.

Bersama rekannya, TP, Priyana kemudian menyambangi korbannya.

Baca Juga : 5 Hape Terlaris Sepanjang Masa, Ada yang Terjual Ratusan Juta Unit Lho

Editor : Wahyu Subyanto

Baca Lainnya

Latest