Follow Us

facebookyoutube_channeltwitter

Pesta Tahunan Apple, dari El Capitan hingga Music

Fatimah Kartini Bohang - Jumat, 12 Juni 2015 | 09:55
WWDC 2015
The Next Web

WWDC 2015

5. Apple Music

Apple Music
The Next Web

Apple Music

Layanan musik teranyar dari Apple ini bisa dibilang jadi primadona di WWDC 2015. Apple secara resmi mengkonfirmasi layanan streaming tersebut berada di bawah naungan iTunes. Pengguna dapat mencari konten yang sesuai dengan kepribadian melalui “My Music” atau mencari lagu-lagu rekomendasi dalam opsi “For You”.

Apple Music bakal menanyakan preferensi musik pengguna untuk mengklasifikasikan lagi, artis dan playlist yang pas. Pengguna juga dapat menggulir pilihan “Hot Tracks”, “Recent Releases” dan “Top Charts”.

Siri juga bakal membantu memaksimalkan penggunaa Apple Music. Pengguna tinggal menyebut “Play me the top songs from 1982” atau “Play That Song from ‘Selma”, lalu Apple Music akan merespon sesuai keinginan pengguna.

Layanan musik ini bakal rilis 30 Juni mendatang dengan iuran 9,99 dollar AS perbulan atau setara Rp 132.000. Adapula pilihan untuk keluarga dengan harga 14,99 dollar AS perbulan atau setara Rp 199.000 dengan jumlah anggota maksimal enam orang.

Editor : Nextren

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

x