5 Fitur Instagram Ini Penting DIpelajari Oleh Konten Kreator Rumahan

Jumat, 21 Januari 2022 | 17:00
Pixabay

Ilustrasi Instagram

Laporan Wartawan Nextren, Zihan Fajrin.

Nextren.com -Instagram memiliki banyak fitur yang bermanfaat untuk konten kreator, dari yang sudah lama hadir hingga yang terbaru.

Fitur Instagram ini sangatlah bermanfaat bagi konten kreator rumahan dalam mengembangkan konten.

Apalagi jika pekerjaan utama mereka sebagai konten kreator, sosial media akan jadi prioritas utama.

Tidak hanya Instagram yang memiliki fitur penting, tetapi sosial media lain juga memilikinya.

Namun kali ini, Nextren ingin menunjukkan lima fitur penting Instagram terlebih dahulu untuk para konten kreator rumahan yang baru saja ingin memulai.

Postingan

Fitur pertama ialah postingan, Instagram merupakan sosial media yang membagikan media foto dan video yang nantinya disusun menjadi sebuah konten.

Sangat lah penting untuk konten kreator rumahan membuat postingan Instagram dengan teratur sehingga bisa membangun koneksi dengan para followers atau pengikut.

Baca Juga: Inilah 3 Perlengkapan YouTuber dan Konten Kreator Rumahan, Simple dan Murah!

Banyak fitur-fitur lagi yang mendukung konten kreator dalam membuat postingan.

Contohnya caption, filter, edit foto, tagging pengguna lain atau sponsor, lokasi dan lainnya.

Pastikan untuk selalu memanfaatkan fitur pada saat membuat postingan dengan cara yang menarik.

Postingan Pengingat

Mungkin tambahkan sponsor atau brand memang tidak terlalu baru.

Yang cukup menarik ialah fitur tambahkan pengingat.

Zihan Fajrin

Contoh postingan pengingat.

Fitur ini bisa ditambahkan ketika kalian ingin memposting.

Gunanya jika kalian memiliki acara tersendiri seperti live Instagram atau acara offline bisa memanfaatkan fitur ini.

Karena ketika orang lain melihatnya, langsung bisa mengklik 'ingatkan saya' di postingan yang kamu sudah bagikan.

Baca Juga: Konten YouTube 2012 Ini dengan Tepat Prediksi Dunia Tekno 2022, Mengejutkan!

Instagram Stories

Selain postingan, konten kreator rumahan juga perlu update secara rutin di Instagram Stories.

Manfaat dari penggunaan fitur ini ialah menunjukkan akun Instagram kalian aktif, sehingga tidak akan diunfollow.

Tidak perlu yang berhubungan dengan urusan pribadi, cukup berhubungan dengan konten yang ingin kalian tunjukkan.

Namun, hal itu kembali kepada konten kreator, bila tidak merasa risih kehidupan pribadinya ditunjukkan maka tidak ada masalah.

Fitur music, stiker, GIF, dan lainnya sangat bisa dimanfaatkan dalam Instagram Stories.

Ilustrasi Instagram Stories

Selain itu juga dalam Instagram Stories kalian bisa melihat insight impresi dan lainnya.

Untuk melihat hal tersebut, pastikan akun Instagram kalian sudah beralih ke akun profesional.

Selain itu ada juga fitur Reels, sejenis dengan TikTok, namun Reels memiliki algoritma yang cukup berbeda.

Baca Juga: Fitur Baru Instagram Bernama Subscribe, Beda Fungsi dengan Youtube

Reels

Reels merupakan platform video pendek Instagram yang dulunya terlihat mengikuti TikTok namun nyatanya malah dimanfaatkan dengan banyak konten kreator.

Sudah banyak fitur yang bisa digunakan pengguna dengan durasi maksimal 60 detik.

Reels yang dulu cukup sulit digunakan dengan hp Android, sekarang sudah bisa nyaman digunakan asalkan pengguna perlu bersabar.

Algoritma Reels menurut Nextren dipengaruhi oleh lagu yang hits serta hastag, dan juga tren video.

Pixabay
Pixabay

Ilustrasi Fitur Reels di Instagram

Insight / Dasbor Profesional

Fitur yang satu ini sangat penting untuk diperhatikan oleh konten kreator rumahan.

Apa saja yang bisa dilihat? Seperti postingan, akun, serta stories kalian menjangkau berapa banyak orang.

Untuk di postingan sendiri, insight yang kalian bisa dapat ialah postingan muncul ke siapa saja, lalu kunjungan profil dan lainnya.

Baca Juga: Instagram Uji Coba Tampilan Instagram Stories Vertical, Kapan Rilis?

Kalian juga bisa memasang iklan lewat fitur insight atau dasbor profesional.

Itulah kelima fitur Instagram yang bisa konten kreator rumahan perhatikan.

Jangan lupa untuk beralih ke akun profesional terlebih dahulu untuk pengalaman yang lebih memuaskan. (*)

Editor : Wahyu Subyanto

Baca Lainnya