Review Lengkap Kamera Samsung Galaxy A11: Ultra Wide, Selfie Hingga Malam Hari

Selasa, 14 Juli 2020 | 15:52
Ida Bagus Rai Artha Kusuma

Setup 3 kamera Samsung Galxay A11

Laporan Wartawan Nextren, Ida Bagus Rai Artha Kusuma

Nextren.com -Samsung Galaxy A11 adalah smartphone kelas entry-level dari Samsung yang baru-baru ini dirilis ke pasaran.

Meskipun berada di kelas dengan harga yang terjangkau, Samsung masih memberikan setup kamera yang cukup banyak.

Pada bagian belakang, Galaxy A11 dilengkapi dengan 3 kamera sekaligus.

Baca Juga: Meski Harganya 20 Jutaan, Penjualan Samsung Galaxy Z Flip Terbaik 2020

Ketiga kamera tersebut adalah kamera utama 13MP, kamera ultrawide 5MP, dan kamera depth 2MP.

Kehadiran kamera ultra wide cukup memberikan nilai yang lebih baik bagi Galaxy A11 dan memberikan kesempatan lebih pengguna untuk berkreasi.

Sedangkan kamera depannya hanya terdapat satu buah yang disimpan dalam sebuah punch-hole atau yang disebut Samsung sebagai Infinity-O.

Baca Juga: Ponsel Lipat Generasi Kedua Samsung Akan Usung Nama Galaxy Z Fold 2

Kamera depan ini dibeli dengan sensor beresolusi 8MP saja namun dengan kemampuan perekaman video hingga FHD.

Selain hardware, software di Galaxy A11 pun juga menyediakan pilihan mode yang cukup banyak seperti panoramic, Live focus, Photo mode, dan manual mode.

Lalu apa saja yang mampu dilakukan oleh kamera Samsung Galaxy A11 ?

Baca Juga: Perkiraan Harga Samsung Galaxy Note 20, Lebih Mahal dari Pendahulunya

Photo Mode

Mode ini adalah fitur foto otomatis yang paling praktis untuk digunakan tanpa begitu banyak pengaturan.

Pada mode ini, pengguna dapat memiliki memakai lensa biasa atau menggunakan kamera ultra wide untuk mendapatkan angle yang lebih luas.

Jika objek foto terlalu jauh, pengguna bisa langsung zoom hingga 8x secara digital.

Ida Bagus Rai Artha Kusuma

Hasil Foto kamera utama Samsung Galaxy A11

Hasil foto kamera utama Samsung Galaxy A11

Ida Bagus Rai Artha Kusuma

Hasil foto kamera utama Samsung Galaxy A11

Baca Juga: Galaxy A42 5G Hadir Tahun Depan, Mungkin Jadi Hape 5G Termurah Samsung

Seperti umumnya sistem digital zoom, hasil gambar tidak begitu baik mengikuti zoom yang semakin jauh.

Jika tidak di zoom, hasil fotonya terbilang cukup baik di tengah cahaya yang baik dan tidak backlight.

Sistem auto-focusnya memang harus diakui tidak begitu cepat untuk foto yang terlalu intensif.

Baca Juga: Konsultasi Galaxy A11 via WhatsApp Lewat Samsung Visual Consultant

Hasil foto pun sesuai dengan ekspektasi HP harga 2 jutaan, yaitu tidak istimewa dan memang tidak cocok bagi yang ingin mencari kualitas gambar terbaik di HP 2 jutaan.

Kamera Ultra Wide

Salah satu keunggulan dari kamera Galaxy A11 ini adalah kehadiran kamera ultrawide.

Kamera ultrawide ini dapat memberikan sudut pengambilan gambar yang lebih luas dari kamera biasa.

Ida Bagus Rai Artha Kusuma

Hasil foto kamera ultra wide Samsung Galaxy A11

Ida Bagus Rai Artha Kusuma

Hasil foto kamera ultra wide Samsung Galaxy A11

Ida Bagus Rai Artha Kusuma

Hasil foto kamera ultra wide Samsung Galaxy A11

Baca Juga: Samsung Galaxy M41 Akan Dirilis Dengan Kapasitas Baterai 6.800mAh

Sehingga kamera ultrawide ini sangat cocok untuk mengambil gambar yang membutuhkan pandangan luas, seperti foto pemandangan, foto keluarga, atau menciptakan efek “first person”.

Foto selfie

Kamera depan dari Galaxy A11 ini memiliki hasil gambar yang sebenarnya cukup lumayan untuk sebuah kamera dari HP 2 Jutaan.

Meskipun kualitasnya tidak jauh berbeda dengan kamera belakangnya.

Baca Juga: REVIEW Samsung Galaxy Tab S6 Lite, Enak Buat Kerja dan Hiburan

Hasil foto selfie Samsung Galaxy A11 mode normal

Hasil foto selfie Samsung Galaxy A11 mode ultra wide

Namun salah satu yang cukup menarik dari kamera depan Galaxy A11 ini adalah selain foto dengan mode standar, ada juga mode ultrawide.

Mode ini dapat menghasilkan foto selfie dengan mode yang sedikit lebih luas, meskipun kamera depannya hanya satu.

Sehingga kamera selfie dari Galaxy A11 ini sangat cocok untuk foto wefie bersama dengan teman-teman atau kerabat yang cukup banyak.

Baca Juga: Review Gaming Samsung Galaxy A11, HP Murah Yang Bisa Main Semua Game

Mode Manual

Galaxy A11 masih menawarkan mode Pro atau mode manual, meskipun tidak terlalu banyak hal yang bisa diatur.

Ada 3 hal yang bisa diatur di mode manual kamera Galaxy A11 ini, yaitu ISO, white balance (WB) , dan Exposure Value (EV)

Pada mode ISO, pengguna dapat mengatur settingan ISO dari 100 sampai 800.

Baca Juga: Samsung Galaxy A31 RAM 8GB Hadir, Berikan Galaxy Fit e Saat Flash Sale

Sedangkan pada WB, pengguna dapat mengatur pilihan dari yang biru sekali (2300 Kelvin) hingga yang kuning sekali (10000 Kelvin).

Sedangkan pilihan EV nya standar, yaitu antara -2 sampai 2.

Meskipun pengaturan mode pro di Galaxy A11 ini cukup sedikit, setidaknya kehadiran mode pro dapat memberikan fleksibilitas bagi penggunanya.

Baca Juga: Pre Order Samsung Galaxy S20+ BTS Edition di Blibli.com Rp 17,5 Jutaan

Foto Malam

Samsung Galaxy A11 disayangkan tidak memiliki mode khusus untuk foto malam ataupun kondisi kurang cahaya.

Sehingga saat di malam hari, pengguna bisa memakai photo mode ataupun mode manual.

Hasil fotonya memang sesuai ekspektasi mengingat chipset dan harga dari Galaxy A11.

Baca Juga: Samsung Stop Produksi Galaxy M41 yang Pakai Layar Murah Dari TCL

Kamera belakangnya masih cukup mampu menangkap sumber cahaya yang tersedia meskipun minim.

Namun hasil noise masih sangat jelas terlihat di gambar yang diambil, dimana masih wajar untuk kelas smartphone ini.

Ida Bagus Rai Artha Kusuma

Hasil gambar kamera utama Samsung Galaxy A11 saat gelap

Ida Bagus Rai Artha Kusuma

Hasil Gambar Kamera Selfie Samsung Galaxy A11 saat gelap

Sedangkan kamera depannya juga terlihat sangat berusaha untuk menangkap gambar.

Baca Juga: Galaxy Fold 2 dan Z Flip 5G Hanya Punya Stok Terbatas Hingga Akhir 2020, Ini Alasannya

Meskipun berada di bawah lampu, hasil foto tidak stabil dan tidak fokus.

Terlihat jelas usaha kamera selfie dari Galaxy A11 ini untuk menyeimbangkan jumlah cahaya yang hanya berasal dari satu sumber cahaya.

Video

Kamera depan dan belakang Galaxy A11 bisa melakukan perekaman video.

Khusus untuk kamera belakang, ada dua kamera yang bisa dipakai untuk perekaman video yaitu kamera utama dan kamera ultrawide.

Baca Juga: Spesifikasi Samsung Galaxy Tab S7+ Bocor di GeekBench, Skornya Ngebut!

Sehingga dengan menggunakan kamera ultra wide, pengguna dapat mengambil video dengan efek lebar ala-ala action cam.

Namun semua kamera baik depan dan belakang, tidak mendapatkan stabilisasi baik dengan elektronik atau optical.

Baca Juga: Unboxing dan Hands on Samsung Galaxy A11, Entry Level Yang Lebih Baik

Sehingga hasil video saat sedang berjalan dapat dipastikan bergetar dan goyang.

Namun kualitas gambarnya sendiri lumayan baik sesuai dengan kelas harga dari Galaxy A11 ini.

Setidaknya kualitas video untuk merekam kejadian sekitar seperti penangkapan maling atau pemantauan kondisi lalu lintas sudah sangat memadai.

Baca Juga: Spesifikasi dan Harga Hape Terbaru Samsung untuk Pemula, Galaxy A11 dan Galaxy A21s

Kesimpulan

Kamera di Galaxy A11 memang bukanlah sesuatu yang paling diunggulkan, karena kualitas gambar memang tidak istimewa.

Hasil foto dari berbagai mode menghasilkan kualitas yang standar sekali di kelas harganya.

Ida Bagus Rai Artha Kusuma

Tampak Belakang Samsung Galaxy A11

Namun hadirnya sejumlah mode, memberikan ruang yang cukup untuk berkreatifitas dengan kamera Galaxy A11.

Baca Juga: Samsung Galaxy A11 Punya Spek Mirip Dengan M11, Ternyata Ini Bedanya

Apalagi kehadiran kamera ultra wide sangat membantu untuk mengambil gambar yang membutuhkan sudut pandang yang lebih luas seperti foto pemandangan.

Kamera depannya juga memiliki sudut pandang yang cukup luas, sehingga cocok untuk berfoto bersama orang yang jumlahnya banyak.

Untuk kelas harganya, fitur dari kamera Galaxy A11cukup untukmemenuhi sebagian besar skenario pengambilan gambar, meskipun kamera ini memang tidak cocok untuk yang menginginkan gambar dengan nilai estetika yang baik.

Kalau bicara soal kualitas gambar, ekspektasi pengguna harusmenyesuaikan dengan harga dari Galaxy A11 ini.

(*)

Editor : Wahyu Subyanto

Baca Lainnya