Follow Us

WhatsApp vs Telegram Messenger Bagus Mana? Ini 6 Perbedaan Pentingnya

Bagus Hernawan - Kamis, 20 Desember 2018 | 19:15
WhatsApp versus Telegram Messenger

WhatsApp versus Telegram Messenger

Perbedaan paling menarik adalah Telegram Messenger dapat digunakan di komputer tanpa harus terhubung dalam jaringan yang sama dengan ponsel.

Jadi misalkan kamu kehabisan baterai untuk iPhone dan sudah pernah login Telegram Messenger di Mac, tinggal buka Telegram Messenger di Mac dan selamat melanjutkan percakapan chat.

2. Sering Kirim Dokumen Ukuran Besar?

Kirim dokumen dengan WhatsApp

Kirim dokumen dengan WhatsApp

Baca Juga : Fitur Baru WhatsApp Mungkinkan Pengguna Lakukan Grup Call Lewat Grup

Sering menggunakan aplikasi chatting untuk mengirim dokumen kerja seperti foto, video, PDF atau lainnya?

WhatsApp mendukung mode kirim berbagai jenis dokumen dengan aturan maksimal ukuran 100MB untuk sebuah dokumen.

Telegram juga mendukung mode kirim berbagai jenis dokumen baik di perangkat smartphone atau lewat komputer. Bedanya Telegram mendukung mode kirim dokumen hingga 1.5GB.

Kamu bisa mengirim video, foto atau dokumen dalam ukuran yang besar dengan Telegram Messenger kapan saja saat diperlukan.

Baca Juga : Apple Hapus Aplikasi Sticker WhatsApp dari App Store, Kenapa?

3. Backup Chat, iCloud?

Backup chat di WhatsApp

Backup chat di WhatsApp

Pengguna WhatsApp di perangkat iOS hanya bisa mencadangkan data dari WhatsApp ke layanan iCloud yang dibuat oleh Apple.

Saat kamu ingin beralih ke iPhone baru, pastikan untuk membuat backup dari WhatsApp. Setelah itu lakukan Restore Chat History ke iPhone baru tersebut.

Editor : Wahyu Subyanto

Baca Lainnya

Latest