Follow Us

facebookyoutube_channeltwitter

Perbedaan Oppo Find X Lamborghini Edition dengan Huawei Mate RS Porsche Design

Anggerhana Denni Rahmawati - Jumat, 10 Agustus 2018 | 16:15
Kolase

Kolase

Laporan Wartawan NexTren, Anggerhana Denni. R

NexTren.com - Huawei dan Oppo sama-sama pernah merilis hape mewah.

Keduanya mengusung tema 'Special edition' dengan membawa nama merek mobil yang juga terkenal mewah.

Oppo mengeluarkan produk Find X Lamborghini Edition.

Sedangkan Huawei mengeluarkan Mate RS Porsche Design.

Konon kabarnya, saingan diantara keduanya sangat ketat.

(Developer PUBG Luncurkan Situs Web Baru Bertajuk 'Fix PUBG')

Lalu, apa saja perbedaannya ya?

Display

Pada Oppo special edition terdapat simbol Lamborghini di bagian belakang bawah.

Sedangkan di bagian depan, layar bezelles tipis terpampang nyata.

Layar super AMOLED berukuran 6.42 inci dengan resolusi 1080 x 2340 piksel.

(Spesifikasi Samsung Galaxy Note 9 vs iPhone X, Sama-Sama Kelas Atas)

Sedangkan pada Huawei dibekali layar AMOLED 6.0 inci, rasio 18:9, resolusi 1440 x 2880 piksel yang didukung EMUI 8.1 dan sertifikat IP67 menjadi jaminan tampilan.

OS dan Dapur Pacu

Untuk menjalankan aplikasi, Oppo Find X Lamborghini Edition menjalankan Color OS 5.1 berbasis Android 8.1.

Sementara untuk dapur pacu, hape tersebut disokong SoC Snapdragon 845 Octa core 2.5Ghz yang dipasangkan dengan RAM 8GB.

Hape Huawei RS Porsche Design didukung oleh OS Android Oreo 8.1.

(Nubrella, Payung Canggih Khusus untuk Fotografer Profesional)

Sedangkan untuk mempercepat kinerja, prosesor HiSilicon Kirin 970 Octa Core 2.4GHz plus RAM 6GB dipilih agar memiliki performa kerja kencang dan mumpuni.

Kamera

Pada Find X Lamborghini Edition dibekali kamera ganda 16MP+20MP di bagian belakang dan kamera selfie 25MP plus LED flash.

Untuk yang satu ini, Huawei lebih unggul dengan memiliki 3 sensor kamera utama.

Masing-masing resolusinya adalah 40MP (f/1.8) + 20MP (f/1.6) + 8MP (f/2.4) yang dilengkapi Leica optics, optical zoom, dual LED, autofocus dan phase detection.

(Pengguna Instagram Naik ke 300 Juta, Pengguna Twitter Segitu-Segitu Aja)

Sementara untuk berswafoto, terpasang sensor 24MP (f/2.0) sebagai kamera depan.

Memori dan Baterai

Dari segi penyimpanan, Find X Lamborghini Edition memiliki ROM longgar 512GB dengan kapasitas baterai 3400mAh yang disokong superVOOC charging.

Bahkan hanya dibutuhkan waktu 35 menit untuk mengisi penuh baterai 0 – 100%.

Sedangkan pada pesaingnya, Huawei RS Porsche Design menawarkan pilihan kapasitas storage internal 256/512GB untuk menerima segala input.

(Trik Ini Bikin Aktivitas WhatsApp Kamu Tak Terlihat dan Tersamar)

Sementara untuk bekal tenaga, disediakan baterai yang berkapasitas lebih besar yaitu 4000mAh.

Dimana, diberikan fitur tambahan Fast battery charging serta support wireless charging.

Harga

Dari segi harga, rupanya lebih murah Oppo Special Edition lho.

Banderol harganya adalah Rp 21,6 juta.

(Saingi Samsung Galaxy Note 9, Huawei Mate 20 Pro Dibekali Baterai 4.000 mAh Lebih )

Sedangkan Huawei RS Porsche Design dibanderol dengan harga sekitar Rp 27 jutaan.

Hal yang mengagumkan, di China Oppo hanya butuh waktu 4 detik untuk penjualan perdana Find X Lamborghini Edition miliknya.

(*)

Editor : Nextren

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

x