Laporan Wartawan NexTren, Hesti Puji Lestari
NexTren.com - Salah satu standar dan spesifikasi yang paling dipertimbangkan dalam memilih ponsel baru adalah kameranya.
Biasanya, seseorang akan dengan gamblang mengatakan jika ponsel dual kamera menjadi ponsel dengan kamera terbaik.
(BACA: Trik Rahasia Agar Dapat Menggunakan Hape dalam Waktu yang Lama)
Jika kamu salah satu orang memegang prinsip tersebut, ada baiknya kamu kaji ulang pemikiran itu.
Pasalnya, dual kamera tak menjamin hasil fotomu menjadi bagus layaknya hasil foto dari kamera SLR.
Hal ini dikarenakan ada aspek lain yang jadi penentu apakah kamera pada ponsel akan menghasilkan foto yang bagus atau tidak.
(BACA: Open Signal, Apps Tunjukkan Tempat Buat Tingkatkan Kecepatan Internet)
Beberapa hal tersebut antara lain ukuran sensor, ukuran piksel, aperture, dan post procesing.
Sebagai informasi, DxOMark memberi nilai tinggi pada kamera Google Pixel 2 meskipun ponsel tersebut tak mendukung dual kamera.
Bukan hanya itu, jika kamu bandingkan dual kamera dari ponsel Evercoss Xtream 1 Plus dengan single kamera Xiaomi Redmi 5A tentu hasilnya akan berbeda.