Follow Us

OPPO Find X Resmi Dijual Rp 13 Juta di Indonesia, Ini Yang Diunggulkan

Wahyu Subyanto - Rabu, 18 Juli 2018 | 22:06
harga resmi Oppo Find X
way

harga resmi Oppo Find X

Oppo Find X
Wynne

Oppo Find X

Stealth 3D Camera

Untuk menonjolkan Panoramic Arc Screen, OPPO memiliki mekanisme kamera baru yang diberi nama Stealth 3D Camera.

(BACA : Cara Mudah Hapus Follower Instagram, Selamat Tinggal Follower Rese )

Mekanisme ini membuat kamera OPPO Find X muncul dari bagian atas perangkat pada saat digunakan.

Kamera depan OPPO Find X memiliki resolusi 25MP dengan sensor Sony IMX 576, sedangkan kamera belakangnya memiliki resolusi 16MP dan 20MP dengan sensor Sony IMX 519+ dan Sony IMX 376k.

Pada Stealth 3D Camera tersebut, terdapat juga modul 3D Structured Light yang terdiri atas Flood Illuminator, Infrared Camera, Proximity Sensor, Dot Projector, Receiver, dan RGB Camera.

(BACA : WhatsApp Segera Hadirkan Stiker Khasnya, Chating Tambah Seru Deh )

Face Unlock Lebih Sensitif

Komponen Flood Illuminator, Infrared Camera, Dot Projector, Receiver, dan RGB Camera sendiri digunakan untuk memproyeksikan 15.000 titik di wajah pengguna dan membuat skema tiga dimensi yang pas dengan wajah pengguna.

Sistem pemindaian ini nantinya akan digunakan untuk mengakses perangkat (membuka perangkat yang terkunci) dalam waktu 0,6 detik. OPPO memilih sistem pemindaian wajah sebagai fitur keamanan utama karena rasio kesalahannya hanya mencapai 1/1.000.000.

Oppo Find X
way

Oppo Find X

Editor : Nextren

Baca Lainnya

PROMOTED CONTENT

Latest