Follow Us

Xiaomi Redmi 6 Pro Resmi 25 Juni, Ini Rumor Spesifikasi dan Harganya

Hesti Puji Lestari - Kamis, 21 Juni 2018 | 11:30
Xiaomi Redmi 6 Pro Resmi 25 Juni, Ini Rumor Spesifikasi dan Harganya
GSM Arena

Laporan Wartawan NexTren, Hesti Puji Lestari

NexTren.com - Dalam beberapa minggu ini, tampaknya rumor kedatangan Redmi 6 dan Redmi 6A ramai terdengar.

Namun ternyata, varian Redmi 6 pertama yang akan diumumkan adalah Redmi 6 Pro.

Sebuah teaser yang memberi informasi bahwa Redmi 6 Pro bakal siap diumukan sudah terpampang di situs Weibo.

(BACA: Jeroan Xiaomi Mi Max 3 Muncul di TENAA, Usung Baterai 5400mAh)

Bahkan, dari sana kita dapat mengetahui jika Redmi 6 Pro bakal resmi diluncurkan pada 25 Juni 2018 mendatang.

Konon, Redmi 6 Pro bakal membawa layar dengan aspek rasio 19:9.

Untuk bagian dalamnya, pabrikan telah membekalinya dengan Snapdragon 625.

Sementara di sektor baterai, perangkat ini akan mengandalkan baterai 4000 mAh yang bisa dibilang biasa saja untuk produk Xiaomi.

Soalnya, banyak varian lain yang bahkan dibekali dengan baterai 4.100 mAh.

Yahoo Mail Khusus Android Go Resmi di Rilis, Ini Fitur Kerennya)

Memang, spesifikasi yang akan dibawa oleh Redmi 6 Pro ini masih saja menjadi misteri.

Namun, karena pecinta Xiaomi dunia telah mengetahui tanggal perilisannya yang sebentar lagi.

Tentu hal ini bisa menjadi sebuah penantian yang tak lama bukan?

Sayangnya, peluncuran ini baru akan dilaksanakan di pasar Tiongkok saja.

Mungkin butuh sekitar 2 bulan untuk akhirnya Redmi 6 Pro dijual di pasar India dan pasar global lainnya.

(BACA: Spesifikasi dan Harga Oppo Find X, Hape Berbodi Kaca yang Baru Rilis)

Untuk masalah harga, beberapa sumber menyebut bahwa Redmi 6 Pro bakal dibanderol dengan harga Rp 3 jutaan.

Jadi, mari kita tunggu saja.(*)

Editor : Kama

Baca Lainnya

Latest