Follow Us

facebookyoutube_channeltwitter

ASUS Resmi Hadirkan Tablet Gaming Paling Powerful, Flow Z13 Edisi 2025

Ida Bagus Artha Kusuma - Rabu, 19 Maret 2025 | 09:40
ASUS resmi meluncurkan ROG Flow Z13

ASUS resmi meluncurkan ROG Flow Z13

Nextren.com - Dalam dunia gaming, batas antara performa tinggi dan portabilitas semakin kabur seiring dengan perkembangan teknologi.

ASUS Republic of Gamers (ROG) kembali menggebrak pasar dengan meluncurkan ROG Flow Z13 (2025), tablet gaming paling bertenaga di dunia, kini resmi hadir di Indonesia.

Mengusung inovasi terkini dengan prosesor AMD Ryzen™ AI Max+ 395, perangkat ini menawarkan kombinasi sempurna antara kekuatan komputasi, efisiensi daya, dan desain yang ultra-portabel.

"Sejak pertama kali diperkenalkan, ROG Flow Z13 telah menjadi standar baru bagi perangkat gaming portabel. Kini, dengan teknologi terbaru, kami menghadirkan tablet gaming yang lebih kuat dan serbaguna," ujar Jimmy Lin, ASUS Southeast Asia Regional Director, dalam pernyataan resminya.

Fitur Unggulan ROG Flow Z13

Salah satu keunggulan utama ROG Flow Z13 (2025) terletak pada dapur pacunya.

AMD Ryzen™ AI Max+ 395 yang menggabungkan 16 core CPU Zen 5 dan GPU Radeon 8060S berbasis RDNA 3.5, menjadikan perangkat ini sebagai pionir dalam kategori tablet gaming.

Ditambah dengan NPU (Neural Processing Unit) hingga 50 TOPS, perangkat ini mampu mengakomodasi fitur AI Copilot+ PC, memungkinkan pengguna menjalankan berbagai fungsi kecerdasan buatan secara optimal.

Tidak seperti kebanyakan tablet gaming yang masih mengandalkan GPU diskrit, ROG Flow Z13 (2025) menggunakan unified memory hingga 64GB LPDDR5X 8000MHz dengan teknologi quad-channel, memungkinkan alokasi VRAM hingga 48GB secara dinamis.

Teknologi ini bukan hanya meningkatkan performa gaming, tetapi juga menjadikan perangkat ini ideal untuk kebutuhan AI dan rendering berat.

Dengan spesifikasi yang begitu bertenaga, pengelolaan suhu menjadi aspek krusial.

Editor : Nextren

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

x