Baca Juga: ZTE Memperkenalkan V70 Max, Smartphone Dengan Daya Tahan Tinggi
nubia V70 Max hadir dengan Robust & Solid Design, menawarkan perlindungan ekstra dengan konstruksi kokoh dan sertifikasi TÜV SÜD.
Berdasarkan uji ketahanan, perangkat ini mampu bertahan dari jatuh setinggi 1,5 meter, memberikan rasa aman bagi pengguna yang sering membawa ponsel di perjalanan.
Tak hanya itu, dengan IP54 Water & Dust Resistance, smartphone ini juga tahan terhadap debu dan cipratan air, menjadikannya perangkat yang ideal bagi pengemudi online, pelajar, maupun pekerja lapangan yang membutuhkan perangkat tangguh dalam berbagai kondisi.
Di sektor fotografi, nubia V70 Max dibekali kamera utama 50MP berbasis AI yang mendukung berbagai fitur pintar seperti AI Portrait Light, Magic Eraser, dan Magic Unblur.
Fitur-fitur ini memungkinkan pengguna untuk mengambil gambar dengan kualitas lebih tajam dan detail lebih baik, bahkan dalam kondisi pencahayaan minim.
Dengan teknologi pemrosesan gambar berbasis kecerdasan buatan, pengguna juga dapat mengedit foto secara instan langsung dari perangkat mereka, membuat pengalaman fotografi lebih mudah dan menyenangkan.
Ditenagai oleh chipset Octa-Core 1.6GHz dan sistem operasi MyOS 15, nubia V70 Max menawarkan performa yang cukup mumpuni untuk penggunaan sehari-hari.
Dukungan RAM 6GB yang dapat diperluas hingga 12GB dengan fitur Dynamic RAM memastikan kelancaran saat menjalankan beberapa aplikasi sekaligus.
Selain itu, penyimpanan internal 128GB memberikan ruang yang cukup luas bagi pengguna untuk menyimpan file, aplikasi, dan media tanpa harus sering menghapus data lama.
Harga dan Ketersediaan
Dengan semua fitur unggulan tersebut, nubia V70 Max dibanderol hanya Rp 1.399.000 dan akan resmi tersedia di Indonesia mulai 20 Maret 2025.