Follow Us

ASUS Buka Kesempatan Coba ROG Ally di ROG Exhibition Untuk Umum

Ida Bagus Artha Kusuma - Kamis, 27 Juli 2023 | 17:00
ROG Exhibition diadakan di Central Park dari tanggal 26 hingga 30 juli 2023
ASUS

ROG Exhibition diadakan di Central Park dari tanggal 26 hingga 30 juli 2023

nextren.com - ASUS Republic of Gamers (ROG) mengumumkan acara ROG Exhibition, sebuah ajang yang ditujukan khusus bagi para gamers di Indonesia.

Acara ini akan berlangsung dari tanggal 26 hingga 30 Juli 2023 di Laguna Atrium, Mall Central Park, Jakarta.

Dalam tema "No.1 Gaming Brand Worldwide," ROG Exhibition menyajikan berbagai perangkat gaming paling canggih dari ASUS ROG, termasuk laptop gaming, ROG Ally, dan beragam perangkat gaming lainnya.

Jimmy Lin, ASUS Regional Director, Southeast Asia, mengungkapkan, "ROG Exhibition adalah ajang yang tidak boleh dilewatkan oleh para gamers dan pecinta teknologi."

"Kami mengundang semua Anda untuk hadir dan merasakan pengalaman bermain game terbaik menggunakan perangkat gaming dari ROG, brand gaming nomor satu di dunia."

"Jangan lupa juga untuk memanfaatkan berbagai promo menarik berupa hadiah langsung dan diskon hingga 5 juta Rupiah yang khusus kami hadirkan untuk para gamers."

ASUS ROG telah menyiapkan beragam perangkat gaming terbaik untuk para pengunjung ROG Exhibition.

Setiap perangkat gaming ROG dilengkapi dengan hardware dan teknologi terkini untuk memberikan pengalaman gaming yang tak tertandingi.

Beberapa teknologi eksklusif di antaranya adalah layar laptop gaming ROG Nebula Display, sistem pendingin canggih ROG Intelligent Cooling, serta software pendukung terbaik Armoury Crate.

Semua perangkat ini dapat dicoba oleh para gamers dalam acara ini.

Gamers yang menghadiri ROG Exhibition berkesempatan mencoba langsung seri ROG Zephyrus yang ringkas dan stylish, seri ROG Strix yang powerful dan digemari oleh para pecinta e-sports, seri ROG Flow yang inovatif, serta seri laptop paling populer di Indonesia, yaitu TUF Gaming.

Editor : Nextren

Baca Lainnya

PROMOTED CONTENT

Latest