Atap segitiga tersebut terbuat dari bahan kayu sehingga memberikan kesan yang hangat secara visual, tetapi tetap mengalirkan nuansa yangsejuk dan nyaman.
Setiap ruangan menggunakan material berkualitas yang memberikan kesan mewah pada bangunan. Pada lantai utama, misalnya, lantainya menggunakan marble slab yang punya corak unik. Setiap sudut ruanganjuga didekorasi dengan motif yang apik dan detail untuk memanjakan mata pengunjung.
Dari ruang foyer, tamu dapat melihatkolam renang berukuran persegi panjang, serta dindingtransparan berupa jendela yang mengarah ke function hall sehingga menciptakankonektivitas yang kuat antar ruangan.
"Sport hall yang berada di dalam ruangan pun dilengkapi sisi-sisi transparant untuk mengalirkan udara alami bagi para pengguna," jelas Henry.
Sementara itu, pada arealantai 2, terdapat fasilitas ruang gym dan yoga dengan dinding kaca yang cukup dominan yang mengarah ke area kolam renang.
Bagi konsumen atau investor yang ingin melihat kemewahan Matera Club Community secara online, dapat mengunjungi situs webwww.paramount-land.comatau mengikuti akun Instagram @officialparamountland.