Meski berbeda-beda ukuran layar dari ketiga hp ini namun pengalamannya akan terasa sama karena masih dengan panel Dynamic AMOLED 2X.
Pada layar Samsung Galaxy S23 Series 5G juga terdapat teknologi Vision Booster, yang meningkat visibilitas terhadapt pencahayaan yang kuat di kondisi luar ruangan.
Nantinya algoritma Vision Booster menganalisis data histogram dari semua konten yang muncul di layar, memeriksan nilai setiap piksel dan kemudian melakukan pemetaan tone untuk menyesuaikan tampilan.
Seperti membuat area gelap lebih cerah dan area berwarna menjadi lebih kaya, memaksimalkan kontras warna untuk gambar yang lebih tajam, bahkan di bawah sinar matahari langsung.
Baca Juga: Tanda Peluncuran Samsung Galaxy M54 5G Muncul, Bawa Spek Lebih Gahar!
Dengan begitu, kamu tidak perlu khawatir untuk gaming dengan Galaxy S23 Series 5G di keadaan indoor maupun outdoor.
Gaming dengan Galaxy S23 Series 5G bisa buat kalian tidak takut akan perangkat panas, karena adanya vapor cooling chamber, sehingga kalian bisa bermain seharian.
Ada juga teknologi ray-tracing dalam hp ini yang mempu menghasilkan render yang lebih nyata.
Alasan terakhir kalian bisa bermain game seharian dengan hp flagship Samsung ini ialah karena peforma baterai yang up to 5.000mAh.
Baca Juga: 4 Tips Gaming di Galaxy A34 5G BIar Makin Ngebut dan Imersif!
Meski kapasitas baterai 5.000mAh hanya disematkan pada Galaxy S23 Ultra, namun Galaxy S23+ dengan baterai 4.700mAh dan Galaxy S23 dengan baterai 3.900mAh mampu juga bertahan seharian meski sering dipakai gaming.