Sebagai tambahan, harga tersebut sudah termasuk dengan garansi jaminan 7 hari uang kembali, aksesoris baru, dan free ongkir.
Selain itu, konsumen juga berhak memilih jaminan 30 hari hingga 90 hari untuk produk yang sudah dibeli.
Harga HP Second iPhone XR 64GB di Jagofon.
Baca Juga:Harga HP Second iPhone SE 2020 64GB Maret 2023, Kecil Tetap Tangguh!
iPhone Xr dilengkapi dengan panel LCD, bukan lagi permukaan OLED seperti yang digunakan pada deretan iPhone kelas atas milik Apple.
Layar yang tadinya hanya sebesar 5.5 inci pada iPhone 8 Plus, kini diperlebar menjadi 6.1 inci Liquid Retina Display.
Apple juga menghilangkan tombol Home dan kamu tidak akan mendapatkan fitur 3D Touch. Sebagai gantinya, Apple menghadirkan teknologi baru bernama Haptic Touch, seperti yang didapat pada trackpad kaca milik MacBook.
Tidak berhenti sampai disitu, Apple menerapkan fitur "tap to wake" yang memungkinkan pengguna untuk menyalakan layar dengan hanya mengetuk permukaan layar.
Tidak seperti iPhone Xs dan Xs Max yang mendapatkan peningkatan soal kadar ketahanan air IP68, iPhone XR masih menggunakan IP67.