Hal tersebut terjadi karena browser mungkin menampilkan kesalahan privasi karena Wi-Fi tidak tidak memiliki akses ke internet untuk memeriksa sertifikat SSL.
Maka untuk itu HTTP Forever adalah opsi yang sangat baik untuk mengakses situs web "tidak aman" untuk membuka web menggunakan Wi-Fi.
Nonaktifkan Sementara Antivirus
Jika kamu mengaktifkan antivirus yang menyediakan fitur seperti perlindungan HTTPS, pemindaian HTTPS, Pemindaian Web Terenkripsi, atau Pemindaian sambungan terenkripsi, hal tersebut berdampak pada web yang kamu akses.
Maka untuk itu, kamu bisa menonaktifkan sementara antivirus untuk melihat apakah masalahnya hilang.
Baca Juga: 5 Browser dengan Fitur VPN Gratis, Gak Perlu Instal Ekstensi!
Buka Situs Web dalam Mode Browser’s Incognito
Jika situs web yang kamu akses menampilkan tulisan "Your connection is not private" maka cobalah mengaksesnya dengan cara lain.
Kamu dapat mengaksesnya dengan menggunakan Mode Browser’s Incognito atau mode penyamaran.