Follow Us

facebookyoutube_channeltwitter

ASUS ROG Hadirkan Laptop Gaming Prosesor 13th Gen Intel Core

Maulani Mulianingsih - Rabu, 01 Maret 2023 | 15:00
ASUS ROG Jadi Brand Pertama Hadirkan Jajaran Laptop Gaming dengan Prosesor 13th Gen Intel Core Paling Lengkap
ASUS

ASUS ROG Jadi Brand Pertama Hadirkan Jajaran Laptop Gaming dengan Prosesor 13th Gen Intel Core Paling Lengkap

Nextren.com - ASUS ROG kembali menjadi brand laptop gaming pertama yang menghadirkan prosesor 13th Gen Intel Core.

Prosesor berteknologi terkini yang dapat menghadirkan peforma terbaik dibandingkan prosesornya sebelumnya.

Prosesor terbaru intel Core i9-13950HX mampu menghasilkan performa single thread hingga 11% lebih tinggi dan performa multitasking-nya meningkat hingga 49%.

Prosesor ini merupakan prosesor paling kencang tampil dengan konfigurasi 24 core, memiliki base power 55W, serta mampu berjalan di frekuensi hingga 5,6GHz.

Tak hanya itu prosesor ini juga dibekali dengan teknologi Intel Killer WiFi 6E, Bluetooth LE Audio, serta Thunderbolt 4 untuk konektivitas terbaik.

Sementara itu untuk varian tertingginya yaitu Intel Core i9-13900HK tampil dengan konfigurasi 20 core, memiliki base power 45W, serta dapat berjalan di frekuensi hingga 5,4GHz.

Baca Juga: Perjalanan Satu Dekade ASUS Jadi Jawara Notebook di Indonesia

Selain hadir dengan prosesor terbaru, ASUS ROG juga menunjukannya peningkatan lainya dengan menghadirkan ROG Nebula Display dan Sistem Pendingin yang Lebih Komprehensif.

Sistem pendingin tersebut yaitu yaitu ROG Intelligent Cooling Technology menggabungkan performa pendinginan serta akustik secara komprehensif.

Kemudian sistem pendingin didesain dengan full-witdh heatsink yang memiliki area pelepasan panas yang lebih luas sehingga membuat sistem pendinginan dapat berjalan lebih efisien.

ASUS ROG juga hadirkan Tri-Fan Technology yang menggunakan tiga kipas untuk mendinginkan seluruh komponen yang ada di dalam laptop ROG.

Editor : Nextren

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

x