Nextren.com - Laporan dari Robokiller pada pertengahan tahun 2022 lalu menyatakan bahwa terdapat 66 miliar teks spam Whatsapp.
Dari data tersebut di proyesikan setidaknya orang-orang di Amerika Serikat bisa saja kehilangan USD 28 miliar uangnya hanya karena penipuan.
Maka dari itu, penting bagi kamu mengamankan akun Whatsappnya atau melakukan upaya-upaya untuk menhindari penipuan.
Baca Juga: Mengapa Penipu Aplikasi Melancarkan Aksinya Lewat Whatsapp?
Berikur berbagai hal yang bisa kamu lakukan untuk mencegah penipuan aplikasi lewat Whatsapp:
1. Siapkan Autentikasi Dua Faktor
Autentifikasi dua faktor membantu kamu meningkatkan keamanana akun online apapun, baik di Whatsapp atau media sosial.
Mengaktifkan autentifikasi dua faktor ini merupakan upaya berlapis untuk melindungi setiap percobaan masuk ke akun.
Saat mencoba masuk, kamu akan dikirimi kode sekali pakai yang bisa kamu gunakan untuk mengakses masuk.
Kode tersebut hanya akan dikirimkan ke autentifikasi yang kamu cantumkan, bisa melalui SMS, email atau lainnya.
2. Diskusikan Kata Sandi Khusus Bersama Keluarga
Pertimbangkan untuk membuat kata sandi khususnya bersama keluarga, untuk mencegah penipu berpura-pura sebagai keluarga.
Jika kamu menerima panggilan atau pesan dari nomor tidak dikenal dan mengaku sebagai keluarga, pastikan kamu menyamakan kata sandi yang sudah bisa disepakati.
Kata sandi tersebut bisa berupa pertanyaan "siapa nama guru les matematika?" pertanyaan-pertanyaan yang hanya diketahui keluarga saja.
Baca Juga: Ini Cara Yang Dilakukan Penipu Aplikasi untuk Mengecoh
3. Tautkan Nomor Ke Aplikasi Get Contac
Aplikasi Get Contac adalah aplikasi identifikasi nomor telepon yang datanya didapatkan secara kolektif oleh penggunanya.
Jadi aplikasi get contact menampilkan nama-nama nomor telepon yang tersimpan di perangkat penggunanya.
Banyak pengguna yang memberikan nama penipu kepada nomor-nomor yang dicurigai merupakan penipu.
Jika perangkat beserta nomornya sudah tertaut, dan kamu mendapatkan panggilan dari penipu, maka tulisan "penipu" akan langsung muncul.