Follow Us

Beda Spesifikasi Samsung Galaxy S23 dan Galaxy S22, Ada Update Harga

Fahmi Bagas - Jumat, 03 Februari 2023 | 11:30
Ilustrasi perbedaan spesifikasi Samsung Galaxy S23 dan Galaxy S22.
OnLeaks

Ilustrasi perbedaan spesifikasi Samsung Galaxy S23 dan Galaxy S22.

Nextren.com - Samsung Galaxy S23 diakui mengalami sejumlah peningkatan yang signifikan dibanding generasi pendahulunya.

Dalam acara Unpacked 2023, Kamis (2/2) kemarin, disebutkan kalau seri smartphone flagship anyar tersebut memiliki kinerja dapur pacu yang melonjak hampir dua kali lipat.

Kondisi tersebut dapat terjadi berkat penggunaan chipset Snapdragon 8 Gen 2 pada seluruh model Samsung Galaxy S23 Series.

Namun perbedaan antara Samsung Galaxy S23 dan Galaxy S22 tidak hanya dari sektor performa saja.

Ada beberapa lini yang menjadi diferesiansi di antara keduanya.

Baca Juga: Samsung Galaxy S23 Series Bawa Sistem Pendingin Canggih, Anti-Panas!

Selain itu, sejak peluncuran Samsung Galaxy S23 kemarin, harga Galaxy S22 di Indonesia juga sudah mengalami penyesuaian.

Terpantau di situs resmi Samsung Indonesia bahwa banderol yang ditawarkan pada produk Galaxy S22 sudah menyusut.

Konsumen dapat membeli Galaxy S22 dengan harga yang lebih murah dari sebelumnya.

Oleh karenanya, kali ini Nextren akan mengulas perbedaan spesifikasi Samsung Galaxy S23 dan Galaxy S22 beserta update harganya.

Penasaran? Simak yuk ulasan lengkapnya berikut ini.

Editor : Nextren

Baca Lainnya

PROMOTED CONTENT

Latest