Keunggulan lain dari iPhone 11 Pro yang disebutkan oleh Techspot ialah desain yang berbahan matte dan licin.
Namun menurut Nextren, ini kembali lagi ke kesukaan masing-masing pengguna, bila terasa sangat licin atau takut ada kejadiaan yang tidak bisa diprediksi maka gunakan case untuk melindungi iPhone 11 Pro.
Masih dari spesifikasi kamera, hadirnya mode malam atau night mode ternyata menjadi favorit di hp Apple satu ini.
Lalu yang terakhir ialah hadirnya fast charging dan disediakannya kabel USB-C to Ligthning yang bisa mempermudah pengguna iOS dan Android.
Baca Juga: Cara Memasang 2 Face ID dengan Wajah Berbeda di iPhone dan iPad
Harga HP Second iPhone 11 Pro 256GB Januari 2023
Tentunya dari tiap bulan ada perubahan dari segi harga hp yang ditawarkan di pasar Indonesia.
Harga hp second iPhone 11 Pro 256GB Januari 2023 pada Jagofon.com dimulai dari Rp 10.790.000, berkurang sekitar 500 ribu dan ini bisa menghemat pengeluaran kamu.
Sedangkan di Tokopedia, harga hp second iPhone 11 Pro 256GB dimulai dari Rp 7,9 juta dan di Shopee kalian bisa membeli mulai dari Rp 8.068.000.
Bagaimana sobat Nextren menurut kalian? Nantikan update harga hp second lainnya di Nextren ya! (*)