Follow Us

ViewSonic M1 Pro Smart LED Meluncur, Proyektor Portabel Resolusi Tinggi!

Gama Prabowo - Rabu, 11 Januari 2023 | 14:00
Penggunaan proyektor portabel ViewSonic M1 Pro
ViewSonic

Penggunaan proyektor portabel ViewSonic M1 Pro

Dengan memutar dudukan, proyektor akan menyala secara otomatis.

Dudukan berbahan logam yang kokoh ini dapat dengan mudah ditaruh di mana saja untuk memproyeksikan gambar yang besar dan jelas. Untuk mematikannya, cukup putar dudukan menutupi lensa proyektor. Dudukan juga berfungsi sebagai cover pelindung lensa saat alat ini dibawa bepergian.

Proyektor portabel ViewSonic M1 Pro Smart LED
ViewSonic

Proyektor portabel ViewSonic M1 Pro Smart LED

Desain Modern dan Fungsionalitas Intuitif

M1 Pro dirancang dengan dsain baru, menampilkan tekstur mesh atau jaring-jaring di permukaannya yang menghadirkan sentuhan lembut pada tampilan metalik yang ramping.

Touchpad intuitif di bagian atas memungkinkan pengguna untuk menyalakan play, pause, dan mengatur volume, sedangkan penutup I/O magnetik melengkapi desain one-piece yang minimalis.

Dengan konektivitas Wi-Fi tertanam, beragam gadget dapat dipasangkan dengan M1 Pro secara nirkabel untuk memproyeksikan berbagai macam konten ke layar.

Lebih lanjut, proyektor portabel ini menyediakan berbagai pilihan audio yang cocok untuk setiap kesempatan.

Alat ini juga dapat digunakan sebagai speaker Bluetooth atau terhubung ke headphone Bluetooth bila kita ingin menenggelamkan diri dalam hiburan layar lebar.

Baca Juga: Review Proyektor ViewSonic LS500WHE, Bisa Sebesar 100 Inci dari Jarak 1 Meter

M1 Pro saat ini sudah tersedia di toko-toko komputer di Indonesia serta official store ViewSonic di Tokopedia dan Shopee.

Proyektor ini dibanderol dengan harga Rp 9 juta dengan garansi resmi 2 tahun.

Halaman Selanjutnya

(*)

Editor : Nextren

Baca Lainnya

PROMOTED CONTENT

Latest