Follow Us

facebookyoutube_channeltwitter

Tiga Area Fokus Utama Instagram Pada Tahun 2023 Mendatang, Apa saja?

Maulani Mulianingsih - Kamis, 29 Desember 2022 | 14:00
Ilustrasi Instagram
PixaHive.com

Ilustrasi Instagram

Nextren.com - Sepertinya tahun 2022 ini merupakan tahun yang cukup rumit bagi Intagram karena berbagai hal yang cukup meningkat namun persaingannya jejaring sosial juga semakin ketat.

Pada tahun 2022 ini Instagram mencapai tonggak pencapaian paling tinggi, yaitu mendapatkan pengguna aktif bulanan hingga 2 miliar.

Namun disatu sisi, kemunculan TikTok yang semakin populer dan berbagai fiturnya yang diadopsi Instagram telah menghilangkan indentitas Instagram sendiri.

Melihat apa yang terjadi pada tahun 2022 tersebut sepertinya akan merubah rencana Instagram untuk tetap bisa eksis di tahun 2023.

Jika sebelumnya Instagram unggul dengan fitur-fitur yang mungkin tidak dimiliki oleh media sosial lainnya, kali ini Instagram telah berbeda.

Karena fitur-fitur diantara beberapa media sosial tidak jauh berbeda, diantara media sosial satu dengan lainnya hanya mengadopsi fiturnya saja.

Untuk itu Instagram pada tahun 2023 tidak akan fokus pada pembaharuan fitur, tetapi strategi konten yang khas.

Baca Juga: Cara Mendownload Video Instagram Reels Tanpa Aplikasi, Mudah Nih!

Berikut adalah tiga area fokus utama Instagram pada tahun 2023 mendatang yang dibagikan oleh Adam Mosseri, kepala Instagram:

1.Menginspirasi orang untuk menjadi kreatif

Area ini mengacu pada berbagai filter yang mungkin akan lebih banyak dikeluarkan oleh Instagram pada tahun 2023.

Instagram akan menerapkan berbagai filter dan overlay untuk gambar untuk membuat konten kamu semakin sesuai.

Selain itu Instagram juga akan menambahkan lebih banyak penyesuaian visual dan alat pengeditan.

Mungkin saja Instagram akan lebih fokus pada pembuatan AR, dan mengintegrasikan objek dan pengalaman 3D dalam aplikasi

2. Bantu orang menemukan hal-hal yang mereka sukai

Area ini mengacu pada algoritma Instagram, sepertinya Instagram akan merubah sistem algoritmenya.

Jika sebelumya algoritma pengguna ditentukan dari jumlah halaman dan orang yang diikuti dan sepertinya hal tersebut tidak akan dilakukan Instagram lagi.

Instagram mungkin akan merubah algoritmenya bukan lagi berdasarkan aktivitas kamu di Instagram.

Instagram akan menampikan lebih banyak konten yang bercampur, bukan hanya berdasarkan aktivitas kamu tetapi juga konten terbaik dari seluruh pengguna Instagram.

Baca Juga: Instagram Rilis Template Recap Reels 2022, Begini Cara Membuatnya

3. Memancing koneksi antar pengguna

Hal ini berkaitan dengan interasksi sosial antar pengguna Instagram melalui direct message.

Instagram akan membuat penggunanya menemukan konten dan membagikannnya melalui DM.

Dengan begitu setiap pengguna bisa berinteraksi dengan lebih banyak di Direct Message.

Salah satu contoh dari interaksi sosial ini adalah adanya fitur notes pada halaman direct message.

Source : Social Media Today

Editor : Nextren





PROMOTED CONTENT

Latest

x