Follow Us

Lenovo Luncurkan IdeaPad Duet 5i, Laptop Hybrid Chipset Intel Gen-12!

Gama Prabowo - Sabtu, 24 Desember 2022 | 20:00
Lenovo IdeaPad Duet 5i
lenovo

Lenovo IdeaPad Duet 5i

Nextren.com - Pasca pandemi, laptop hybrid dengan desain ringkas dan mobilitas tinggi semakin menjadi tren baru.

Lenovo sebagai salah satu produsen laptop terpopuler di Indonesia juga mengikuti tren laptop hybrid dengan meluncurkan IdeaPad Duet 5i.

Lenovo IdeaPad Duet 5i menonjolkan keunggulan desain yang stylish, layar detachable (copot-pasang), dan dukungan masa baterai yang panjang.

Lenovo IdeaPad Duet 5i memungkinkan pengguna untuk beraktivitas secara leluasa dan berkreasi dimanapun dan kapanpun dengan mudah.

Selain itu, laptop ini juga menghadirkan bobot yang ringan untuk memudahkan pengguna yang memiliki mobitas tinggi.

Baca Juga: Lenovo IdeaPad Slim 5 Resmi Melucur Dengan Ryzen 7000U dan Layar OLED

Pengguna dapat menikmati layar yang luas dengan aspek rasio 16:10 yang baru.

Pengguna juga dapat nyaman melihat layar karena sudah terlindungi dari sinar biru dan tersertifikasi TUV Rheinland.

Selain itu, pengguna dapat menambah Lenovo Active Pen 3 untuk pengalaman yang lebih lengkap.

Pen ini sangat cocok untuk para kreatif yang ingin menumpahkan inspirasi terbaru ke dalam medium yang portabel yang hadir dengan pilihan warna storm grey.

Baca Juga: Lenovo Tab M9 Resmi Umumkan, Tablet Budget Dengan MediaTek Helio G80

Dari segi performa, Laptop Lenovo IdeaPad Duet 5i menyediakan fitur Lenovo Smart Power yang menyesuaikan daya dengan beban kerja yang sedang dijalankan.

Editor : Nextren





PROMOTED CONTENT

Latest