Follow Us

facebookyoutube_channeltwitter

Apple Music Hadirkan Mode Karaoke, Ada Fitur Duet dan Kustom Vocal

Gama Prabowo - Rabu, 07 Desember 2022 | 16:46
Mode karaoke di Apple Music
Apple

Mode karaoke di Apple Music

Nextren.com -Apple terus memperluas layanan dan fitur Apple Music untuk meningkatkan pengalaman pengguna dalam menikmati musik berkualitas di platform tersebut.

6 Desember lalu, Apple mengumumkanmode karaoke baru untuk pelanggan Apple Music bernama Apple Music Sing.

Apple Music Sing pada dasarnya adalah mode karaoke yang dapat membantu pengguna menyanyi lagu favorit di platform Apple Music.

"Apple hari ini mengumumkan Apple Music Sing, sebuah fitur seru yang memungkinkan pengguna untuk bernyanyi bersama lagu favorit mereka dengan suara vokal yang bisa disesuaikan dan lirik real-time," tulis Apple dalam situs resminya.

Baca Juga: iPhone Kebal Penipuan Online via Aplikasi Cek Resi Kurir, Ini Penyebabnya!

Mode karaoke menghadirkan beragam fitur yang bisa dikustomisasi oleh pengguna untuk mengatur output suara dari Apple Music dan tampilan lirik.

Pengguna dapat mengatur vokal musik yang sedang diputar dan tampilan yang lebih mudah digunakan untuk bernyanyi.

Dalam pengumumannya, Apple juga memberikan gambar preview tampilan mode karaoke di Apple Music iPhone dan iPad. Berikut tampilannya!

Apple Music Sing
Apple

Apple Music Sing

Baca Juga: Apple Music Akan Tersedia di Mobil Listrik Tesla Model S Long Range

Fitur Apple Music Sing

1.Adjustable vocals

Fitur ini memungkinkan pengguna untukmengatur output level vokal dari musik yang sedang diputar lewat Apple Music dalam mode Apple Music Sing.

Mode yang didukung adalah bernyanyi bersama vokal utama, bernyanyi lebih awal, atau menggabungkan lagu dari katalog di Apple Music.

2.Real-time lyrics

Pengguna dapat bernyanyi bersama lagu favorit dengan lirik yang menggunakan animasi mengikuti irama vokal.

3. Background vocals

Suara vokal pendukung yang dinyanyikan secara bersamaan dapat dianimasikan secara independen dari vokal utama.

4. Duet view: Untuk lagu duet, tampilan lirik atau output suara muncul di sisi berlawanan dari layar untuk membuat lagu dengan penyanyi lebih dari seorang menjadi lebih mudah untuk dinyanyikan bersama.

Sebagai tambahan, Apple Music juga akan meluncurkan lebih dari 50 daftar putar khusus yang menampilkan semua lagu terbaik, duet, paduan suara, dan lagu kebangsaan yang dioptimalkan untuk Apple Music Sing.

Baca Juga: Apple Diam-diam Naikkan Harga Langganan Layanan Apple Music untuk Pelajar

Apple menjelaskan bahwa Apple Music Sing akan tersedia untuk semua pelanggan Apple Music di beragam wilayah.

Fitur ini dapat diakses pada perangkat iPhone, iPad dan Apple TV 4K generasi terbaru.

Rencananya, Apple akan meluncurkan Apple Music Sing dalam waktu dekat.

Kemungkinan, Apple Music Sing akan meluncur bersamaan dengan update iOS 16.2 dan iPadOS 16.2

Kedua sistem operasi tersebut dijadwalkan meluncur pada akhir Desember 2022 ini.

(*)

Editor : Nextren

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

x