Follow Us

facebookyoutube_channeltwitter

Pokemon Go Hadir Dengan Versi Bahasa Indonesia dan Ada Event Menarik

Zihan Fajrin - Rabu, 30 November 2022 | 17:00
Pokemon Go versi bahasa Indonesia rilis dengan event yang menarik.
Zihan Fajrin

Pokemon Go versi bahasa Indonesia rilis dengan event yang menarik.

Selain peluncuran Pokemon Go versi bahasa Indonesia yang sudah bisa kalian update ini ada juga event menarik.

Niantic menghadirkan event in game Waktu Indonesia Nangkep dengan berbagai hadiah.

Waktu Indonesia Nangkep merupakan event yang dikhususkan oleh trainer atau pelatih di Indonesia.

Event ini akan dilaksanakan pada 30 November 2022 hingga 8 Januari 2022.

Para pelatih memiliki misi dalam event untuk penelitian lapangan untuk menemukan Bulbasaur, Charmander, atau Squirtle.

Baca Juga: Mode Grafik 120 FPS Pokemon GO Resmi Hadir di iPhone 13 Pro!

Atau menerima permen Bulbasaur, Charmander, atau Squirtle dan energi Mega Venusaur, Charizard, atau Blastoise.

Selain penelitian lapangan, ada misi Pokemon Go juga untuk penelitian berwaktu.

Pelatih akan diberi kesempatan untuk bertemu Lapras, Snorlax, dan juga menerima hadiah item seperti serpihan bintang, permen langka dan mesin penetas super.

Kalian bisa menyelesaikan misi penelitian berwaktu paling lambat 8 Januari 2022 pukul 20.00 waktu setempat.

Baca Juga: Rayakan Earth Day, Pokemon Go Rilis Event Sustainability Week

Terdapat bonus di Pokemon Go selama event Waktu Indonesia Nangkep seperti hati partner (2), XP tangkapan (2), kalian bisa mengambil foto setiap hari agar menemukan kejutan, dan terdapat kotak gratis dan kotak diskon dengan waktu terbatas di Toko.

Editor : Nextren

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

x