Follow Us

OPPO Reno 9 Pro Plus Resmi Meluncur, Ini Spesifikasi HP dan Harganya

Khoiruddin Yusup - Kamis, 24 November 2022 | 20:40
OPPO Reno 9 Pro Plus
Gizmochina

OPPO Reno 9 Pro Plus

Tampilan modul kamera hp OPPO Reno 9 Pro Plus
TechGoing

Tampilan modul kamera hp OPPO Reno 9 Pro Plus

Sedangkan, kamera depannya dilengkapi dengan lensa Sony IMX709 berukuran 32 MP yang dilengkapi dengan auto-focus.

Kamera Reno 9 Pro Plus ini juga didukung dengan chip MariSilicon yang membantu pemrosesan gambar menjadi lebih terang dan jelas saat digunakan dalam kondisi gelap.

Tentunya adanya chip ini akan membantu pengguna melakukan kegiatan fotografi pada malam hari dengan hasil foto yang maksimal.

Tak hanya itu kamera depannya juga mampu merekam hingga kualitas 4K dengan kecepatan frame rate mencapai 60fps.

Baca Juga: Perbedaan OPPO Reno 8 5G dan Reno 7 5G, Ada Banyak Teknologi Baru

Di sisi dalamnya, dapur pacu pada hp ini ditenagai dengan chipset flagship buatan Qualcomm yakni Snapdragon 8+ Gen 1.

Chipset ini memiliki kecepatan clock mencapai 2.99GHz, lebih rendah dari dari biasanya yang mampu mencapai angka 3.19GHz.

Hal, ini tentunya berbeda dari pendahulunya yang hanya ditenagai dengan chipset Snapdragon 778G dan Dimensity 8100.

Chipset yang gahar ini dilengkapi dengan RAM LPDDR5x berukuran 16GB dan kapasitas penyimpanan internal UFS 3.1 mencapai 512GB.

Sedangkan, baterainya sendiri memiliki kapasitas 4.700mAh yang mendukung pengisian daya mencapai 80W dan juga pengisian daya nirkabel mencapai 50W.

Untuk softwarenya, hp ini hadir dengan sistem operasi (OS) Android 13 dan juga ColorOS 13 milik OPPO.

Source : Gizmochina

Editor : Wahyu Subyanto

Baca Lainnya

Latest