Bisa disimpulkan, hape tersebut berfokus pada sektor kamera yang sejatinya mengusung kamera belakang 8MP dan kamera depan 5MP.
Sementara untuk spek lain, Panasonic pun lumayan menarik.
Dibuktikan dengan dukungan: layar 5 inci, resolusi 720 x 1280 piksel, OS Android Nougat 7.1, chip Snapdragon 210 Quad core 1.3GHz, RAM 1GB, ROM 16GB dan slot microSD sampai 128GB.
(BACA:Genflix, Solusi Nonton Film Murah 30 Hari Lewat Gadget Kesayangan)
Tak hanya itu, Panasonic P95 dibekali dukungan jaringan 4G LTE, Wi-Fi, Bluetooth 4.1, GPS dan baterai 2300mAh.
Untuk harga, hape Panasonic P95 dibanderol dengan harga 75dolar atau sekitar Rp 1 jutaan.
Dan tersedia dalam 3 varian warna, yakni: biru, emas dan abu-abu gelap.
Akankah Panasonic P95 dijual di Indonesia? (*)