Alasan PHK Massal Amazon
The New York Times melaporkan bahwa alasan PHK massal didasarkan pada penurunan pertumbuhan bisnis Amazon.
Amazon disebut melakukan investasi berlebihan pada awal pandemi yang menjadi bumerang bagi perusahaan.
Selain itu, kondisi ekonomi makro yang tak kunjung stabil juga berpengaruh terhadap keputusan perusahaan melakukan PHK massal.
Baca Juga: GoTo Induk GoJek Bakal PHK Massal 1.000 Karyawan Agar Untung, Susul Shopee?
Menurut bocoran informasi, Amazon akan mengumumkan PHK massal pada pekan ini.
Adapun untuk proses PHK massal kabarnya akan dilakukan secara bertahap oleh Amazon, dan total karyawan yang terdapmpak PHK massal bisa berubah-ubah tergantung keputusan eksekutif Amazon.
Namun perlu diperhatikan bahwa Amazon belum mengkonfirmasi laporan The New York Times terkait PHK massal 10.000 karyawan ini.
Tetap ikuti Nextren untuk perkembangan informasi berikutnya.
(*)