Follow Us

Ericsson Hadirkan Radio 6626 Bantu Indosat Gabungkan 4G dan 5G

Zihan Fajrin - Jumat, 21 Oktober 2022 | 15:45
Ericsson meluncurkan radio 6626 yang akan digunakan oleh Indosat Ooredoo Hutchison (IOH) untuk implementasi jaringan 4G dan 5G.

Ericsson meluncurkan radio 6626 yang akan digunakan oleh Indosat Ooredoo Hutchison (IOH) untuk implementasi jaringan 4G dan 5G.

Laporan Wartawan Nextren, Zihan Fajrin.

Nextren.com - Ericsson kemarin (20/10) meluncurkan radio 6626 yang memiliki beberapa keunggulan untuk bantu provider implementasikan jaringan 4G dan 5G di Indonesia.

Saat ini Indosat Ooredoo Hutchison (IOH) menggunakan radio 6626 milik Ericsson untuk Proyek Integrasi Jaringan dan Penambahan Kapasitas.

Radio 6626 dari Ericsson merupakan radio unik dual-band tiga sektor yang dirancang untuk meminimalkan footprint.

Baca Juga: Laporan Ericsson: Data Traffic Seluler Meningkat Selama 10 Tahun

Tepanya hingga 50 persen konsumsi energi yang lebih rendah, sehingga bisa dibilang radio 6626 cukup ramah lingkungan.

Ericsson juga membuat radio ini dengan bobot seminimimal mungkin dan memungkinkan untuk dapat menggunakan kembali kabel yang ada.

"Peluncuran Radio 6626 yang canggih dan hemat energi di Indonesia akan membantu Indosat Ooredoo Hutchison (IOH) untuk mengurangi konsumsi daya jaringan dan meningkatkan kapasitas secara signifikan," ujar Jerry Soper, Head of Ericsson Indonesia kepada media di kawasan Jakarta Selatan, (20/10).

Dengan mengurangi footprint, Ericsson mendukung komitmen pemerintah Indonesia untuk mengurangi emisi karbon dan mempromosikan pembangunan bisnis yang berkelanjutan.

Baca Juga: Unboxing Infinix Hot 20 5G, HP Gaming RP 2 Jutaan dengan NFC

Editor : Nextren

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest