Follow Us

facebookyoutube_channeltwitter

Ini Harga HP Second iPhone 13 Mini 512GB Oktober 2022, Kameranya Bagus

Zihan Fajrin - Senin, 17 Oktober 2022 | 20:00
Jadi ini harga hp second iPhone 13 mini 512GB Oktober 2022 beserta review dan spesifikasinya.
Apple

Jadi ini harga hp second iPhone 13 mini 512GB Oktober 2022 beserta review dan spesifikasinya.

Keunggulan yang pertama ialah mengenai desainnya yang compact dan menarik untuk dilihat.

iPhone 13 Mini memiliki desain yang menarik dan diklaim kokoh karena adanya Ceramic Shield.

Keunggulan kedua ialah hasil kamera iPhone 13 Mini bagus meskipun harganya terjangkau.

Sehingga bila kalian memiliki budget yang sesuai masih mendapatkan kualitas yang cocok.

Lalu yang terakhir, Engadget memuji peforma Chipset A15 Bionic yang dikatakan memiliki peforma kencang dan kuat.

Baca Juga: Bosan Widget Bawaan? Begini Cara Buat Sendiri Widget iPhone Keren

Tentunya keunggulan yang disebutkan membuat kita penasaran bagaimana detail spesifikasi iPhone 13 Mini.

Layar iPhone 13 Mini dilengkapi dengan teknologi Super Retina XDR, OLED 5,4 inci HDR, dan resolusi 2340 x 1080 piksel pada 476 ppi.

Dimensi perangkat 131,5 mm x 64,2 mm x 7,65 mm dan berat 140 g sehingga nyaman dibawa kemana saja.

iPhone 13 Mini memiliki dual kamera 12MP di bagian belakang dengan wide bukaan ƒ/1.6 dan ultra Wide bukaan ƒ/2.4, bidang pandang 120 derajat.

Baca Juga: Harga HP Second iPhone 13 Mini 256GB Oktober 2022, Cocok Buat Gen Z

Fitur kamera belakangnya ada zoom optik 2x memperkecil, zoom digital hingga 5x, mode Potret dengan bokeh yang disempurnakan dan Depth Control, dan mode malam.

Editor : Nextren

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Nextren Play

Latest

x