Follow Us

facebookyoutube_channeltwitter

Spotify HiFi Paket Platinum Segera Rilis Dengan Audio Resolusi Tinggi, Berapa Langganannya?

Maulani Mulianingsih - Senin, 17 Oktober 2022 | 11:00
Ilustrasi Spotify
Mashable

Ilustrasi Spotify

Nextren.com - Sejak diumumkan pada Februari 2021 lalu, kini Spotify HiFi akan rilis segera.

Setelah penundaannya ditunda, Spotify akan memulai debut Spotify HiFI yaitu layanan dengan kualitas audio tingkat tinggi.

Spotify HiFi akan rilis dengan paket platinum yang menawarkan berbagai layanan seperti musik beresolusi tinggi, tuner headphone, Studio Sound, Library Pro, Playlist Pro, dan iklan terbatas untuk podcast.

Dilansir dari 9to5Mac, seorang subscriber 9to5Mac mendapatkan sebuah email yang menjelaskan layanan paket Spotify Platinum akan ditawarkan dengan harga $ 19,99 atau sekitar Rp 309 ribu per bulan.

Harga tersebut dua kali lipat lebih mahal dibanding dengan harga standar.

Paket tersebut disinyalir akan rilis 30 hari kedepan, artinya dalam waktu sebulan lagi pengguna Spotify dapat melihat layanan Spotify HiFi.

Baca Juga: Spotify Dukung Musik Indonesia Lewat IDentitasku, Ada Fitur Spesial!

Jika informasi di email subscriber 9to5Mac benar maka pengguna Spotify tidak perlu menunggu lama untuk mengetahuinya secara pasti.

Audio berkualitas CD yang telah dijanjikan oleh Spotify HiFi akan membuatnya bersanding dengan layanan audio lainnya seperti Apple Music dan Tidal.

Namun sebelum layanan ini benar-benar bisa dinikmati pengguna Spotify, seberapa besar tingkat kualitas audio ini masih menjadi tanda tanya, kualitas audio memang merupakan hal penting bagi pengguna Spotify.

Baca Juga: Spotify Mengakuisisi Kinzen untuk Mendeteksi Konten Berbahaya

Ditengah kabar akan rilisnya Spotify HiFi, Apple telah menghadirkan audio lossless dan resolusi tinggi ke Apple Music tanpa biaya tambahan.

Beberapa percaya, apa yang dilakukan Apple tersebut membuat Spotify lengah hingga Spotify perlu menunda layanan HiFi diluncurkan.

Spotify HiFi awalnya diumumkan pada Februari 2021, dan perusahaan mengklaim akan diluncurkan pada akhir tahun lalu, namun tahun sudah berganti, layanan tersebut tidak pernah ada kabarnya.

Source : 9to5mac

Editor : Nextren

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

x