Follow Us

Instagram Meluncurkan Berbagai Fitur Iklan Terbaru, Apa saja?

Maulani Mulianingsih - Jumat, 14 Oktober 2022 | 11:30
Ilustrasi Instagram
finance.yahoo.com

Ilustrasi Instagram

Apalagi untuk menjangkau lebih banyak orang dan bisnis yang berkelanjutan kamu dapat membuat konten video pendek di Instagram Reels.

Iklan pada Instagram Reels tentuk akan memberikan peluang bagi bisnis menjangkau lebih banyak pelanggan.

Instagram mengumumkan adanya lagu gratis dari perpustakaan Meta Sound Collection, yang bisa digunakan para pebisnis untuk membuat unggahan dalam bentuk iklan karosel (adanya lebih satu jenis gambar dalam satu unggahan) di Reels Instagram.

Brand dapat memilih lagu dari perpustakaan secara manual atau mengizinkan aplikasi untuk secara otomatis memilih musik yang tepat untuk iklan berdasarkan kontennya.

Iklan di Laman Feed Profil dan Eksplor

Iklan di Laman Feed Profil dan Eksplor Instagram
spiceworks.com

Iklan di Laman Feed Profil dan Eksplor Instagram

Instagram mencoba memperkenalkan sebiah brand kepada penggunanya secara lebih banyak, terutama di laman profil dan eksplor.

Instagram akan menampilkan lebih banyak iklan di laman eksplor disaat penggunanya mencari berbagai konten di laman eksplor tersebut.

Kemudian Instagram secara lebih lanjut akan melakukan uji coba untuk menampilkan iklan di laman feed profil untuk profil non remaja dan akun publik.

Iklan di feed profil memungkinkan pengiklan untuk memperluas jangkauan mereka menggunakan aset feed yang ada.

Pada saat yang sama Instagram juga dapat memberi pengguna pengalaman iklan yang dipersonalisasi yang sama seperti yang mereka dapatkan di laman feed profil-nya.

Instagram juga ber erencana untuk bereksperimen dengan peluang monetisasi sebagai bagian dari uji coba ini.

Source : spiceworks.com

Editor : Nextren

Baca Lainnya

PROMOTED CONTENT

Latest