Selain itu dual kameranya dikatakan meningkat, memiliki kualitas dan ketahanan yang cukup baik.
Dan keunggulan selanjutnya ada pada mode potret iPhone XS, yang memiliki kontrol depth lebih baik.
Yang terakhir, iPhone XS juga memiliki suara speaker yang bagus, spek ini cukup penting karena layar XS yang luas akan terasa kurang tanpa speaker yang bagus.
Setelah melihat review dan spesifikasi iPhone XS kalian bisa menentukan akan tertarik untuk melihat harga hp second-nya.
Harga hp second iPhone XS 256GB September 2022 pada situs Jagofon.com ditawarkan mulai Rp 5.060.000, pilihan harga juga tidak hanya itu.
Selain di Jagofon.com, kalian juga perlu melihat harga hp second iPhone XS 256GB di Tokopedia yaitu mulai Rp 1.197 juta, terjangkau namun ada yang perlu kamu ketahui.
Baca Juga: Bocoran iPhone 14 Series Bakal Punya Warna Biru dan Ungu Baru, Rilis September Ini!
Harga tersebut untuk iPhone XS internasional atau yang belum diregistrasi IMEI, sehingga kalian harus mengurus hal tersebut terlebih dahulu.
Untuk harga aslinya, iPhone XS 256GB ditawarkan dengan harga Rp 20,9 juta di iBox.
Menurut kalian bagaimana nih sobat Nextren? Tunggu update harga hp second lainnya di Nextren ya! (*)