Follow Us

XL Axiata Resmi Miliki 51% Saham Hypernet, Penyedia Solusi IT Terintegrasi untuk Korporasi

Wahyu Subyanto - Jumat, 03 Juni 2022 | 19:20
Kantor Hipernet Indodata
Hipernet

Kantor Hipernet Indodata

Nextren.com - Operator seluler XL Axiata resmi mengambilalih saham PT Hipernet Indodata, dan telah disampaikan kepada Otoritas Jasa Keuangan (OJK) pada tanggal 2 Juni 2022. Dengan akuisisi ini, XL Axiata resmi menguasai PT Hipernet Indodata dengan kepemilikan saham mayoritas 51% saham atau sebanyak 2.805 lembar saham, dengan nilai transaksi sekitar 335,3 miliar rupiah.Saat ini komposisi pemegang saham Hipernet Indodata adalah PT XL Axiata Tbk 51%, PT Mitra Indo Asia 34,31% dan PT Magna Karya Archipelago 14,69%.CEO XL Axiata, Dian Siswarini, merasa bersyukur terkait pengambilalihan saham PT Hipernet Indodata yang berjalan lancar, dan menyatakan bahwa aksi korporasi ini dilakukan untuk memperkuat posisi dan memperluas cakupan layanan produk dan jasa ICT ter-integrasi di bisnis layanan digital kepada kalangan korporasi.Sementara itu, CEO PT Hipernet Indodata, Sudianto Oei, berharap aksi korporasi ini dapat menguntungkan semua pihak, dan juga dapat bermanfaat bagi kalangan korporasi, industri dan masyarakat luas.

Baca Juga: AWS re/Start Berikan Pelatihan Cloud Computing Gratis, Bisa Daftar Disini!

Hipernet Indodata adalah managed service provider di bidang informasi dan teknologi yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan pelanggan sepenuhnya. Layanan Hipernet Indodata mencakup penyediaan serta pengelolaan sumber daya informasi dan teknologi, baik software dan hardware, termasuk penyediaan SDM dan pengelolaan SDM pelanggan. Layanannya mencakup pengelolaan internet, WiFi, cloud, layanan teknologi informasi profesional, dan layanan aplikasi bisnis lainnya. Selama ini, Hipernet melayani pelanggan dengan kebutuhan korporasi di berbagai bidang, antara lain perhotelan, pariwisata, kesehatan, keuangan, hingga ritel. Tujuan pengambilalihan saham ini untuk meningkatkan daya saing perusahaan agar bisa menawarkan produk dan solusi layanan telekomunikasi ke pasar korporasi/enterprise. Segmen korporasi yang saat ini dilayani XL Axiata Business Solutions menjadi salah satu fokussaat ini, karena memberikan kontribusi yang cukup signifikan dalam mendukung pertumbuhan kinerja perusahaan.

Baca Juga: F5 Rilis Distributed Cloud Services untuk Perlindungan Dunia DigitalHal ini sejalan dengan semakin berkembang dan meningkatnya kebutuhan industri korporasi terhadap ketersediaan layanan ICT terintegrasi, seiring dengan visi XL Axiata mengedepankan layanan konvergensi dalam mendukung kegiatan operasional perusahaan. Secara bisnis, bergabungnya PT Hipernet Indodata akan diklaim aka memperkuat posisi XL Axiata sebagai penyedia layanan digital untuk pasar korporat.Saat ini XL Axiata melayani lebih dari 57 juta pelanggan, dengan lebih dari 133 ribu BTS, termasuk lebih dari 83 ribu BTS 4G, yang sudah mencapai lebih dari 460 kota/kabupaten di berbagai wilayah di Indonesia.

Editor : Wahyu Subyanto

Baca Lainnya

Latest