Hal tersebut karena estimasi pengiriman WhatsApp sebelum ini hanya berbentuk sebuah lingkaran tanpa ada penjelasan estimasi waktunya.
Namun kali ini, WhatsApp akan memperbarui fitur pengiriman dokumen dengan menyediakan estimasi waktu pengiriman.
Selain estimasi waktu, visual persentase pengiriman juga akan muncul saat pengguna mengirim dokumen via WhatsApp.
Dengan begitu, pengguna WhatsApp dapat mengetahui berapa lama dokumen mereka akan terkirim.
Berikut adalah tangkapan layar dari visual estimasi waktu dan persentese pengiriman dokumen yang dibagikan WABetaInfo.
Baca Juga: WhatsApp Resmi Luncurkan Opsi Pause dan Play Fitur Pesan Suara
Sampai sekarang, masih belum diketahui kapan visual anyar pengiriman dokumen WhatsApp itu akan dirilis.
Saat ini,visual itu masih dalam tahap uji coba oleh Beta Tester di Argentina.
Nantinya, visual baru pengiriman dokumen WhatsApp akan dirilis di platform WhatsApp iOS, Android, Web, dan Desktop.
Nah kalau menurut sobat Nextren bagaimana? Tuliskan pendapat kalian di kolom komentar ya. (*)