Follow Us

Ahli Geologi Sebut Alasan Air Sumur Zamzam Tak Pernah Habis, Meski Terus Diambil Sejak 4000 Tahun Lalu

None - Minggu, 10 April 2022 | 13:00
Sumur Zamzam
Aquasorb

Sumur Zamzam

Nextren.com - Sudah lama banyak pihak penasaran tentang apa yang terjadi di sumber mata ar Zamzam, yang biasa menjadi oleh-oleh wajib bagi masyarakat yang pulang naik haji.

Selain kandungan airnya yang dianggap istimewa, fakta lain yang membuat penasaran adalah m

engapa air Zamzam tak pernah habis padahal terus diambil untuk melayani jutaan jamaah haji setiap tahun.

Sumur air Zamzam berasal dari zaman Nabi Ibrahim AS dan terletak 21 meter di sebelah timur Kakbah, dekat halaman Masjidil Haram.

Dikisahkan bahwa sumur Zamzam muncul secara tiba-tiba dengan mengeluarkan air ketika putra Nabi Ibrahim yaitu Ismail kehausan dan menangis di padang pasir bersama ibunya, Hajar.

Hajar lalu mencari air untuk memuaskan dahaganya dan Ismail.

Baca Juga: Teknologi Perusahaan China Ini Bisa Deteksi Karyawan yang Mau Resign

Dia berlari tujuh kali bolak-balik di tengah gurun antara dua bukit Safa dan Marwa.

Sekarang, yang dilakukan Hajar itu diterapkan sebagai salah satu ritual haji.

Selanjutnya dikisahkan, Allah menjawab tangisan Ismail dan upaya Hajar yang putus asa dengan menciptakan mata air di bawah kaki Ismail.

Dokumen-dokumen sejarah menunjukkan bahwa kedatangan Ismail ke Mekkah pada tahun kelahirannya sekitar 1910 SM merupakan tahun munculnya air Zamzam.

Halaman Selanjutnya

Tak Pernah Habis
1 2 3

Editor : Nextren

Baca Lainnya

PROMOTED CONTENT

Latest