Follow Us

Apple Dikabarkan Tidak Tertarik Merilis Konsol Game, Malah Pilih Perangkat Ini

Martinus Aditama - Kamis, 07 April 2022 | 03:30
Apple TV dan Kontroler Xbox
Apple

Apple TV dan Kontroler Xbox

Dibanding meluncurkan konsol game, Clien mengabarkan bahwa Apple lebih tertarik mengintegrasikan perangkat gamingnya dengan Apple TV.

Clien menuliskan di laman beritanya, saat ini ide tersebut telah masuk tahap diskusi internal perusahaan.

Clien mengklaim, Ubisoft dan Capcom akan menjadi dua perusahaan yang diajak Apple bekerjasama untuk merealisasikan ide mereka itu.

Bagi yang belum tahu, Capcom dan Ubisoft adalah dua developer game yang telah dikenal dengan sejumlah nama game populer besutannya.

Baca Juga: Resmi! Konsol Game Steam Deck Akan Mulai Dijual Bulan Februari 2022

Meskipun begitu, masih teralu dini untuk menerka-nerka perangkat gaming besutan Apple.

Namun apabila perangkat gaming Apple jadi diproduksi, maka Microsoft, Sony, dan Nintendo yang tengah menguasai pasar konsol game wajib waspada.

Sementara itu, selain berita mengenai konsol game Apple yang kemungkinan tidak jadi dirilis, Clien turut mengabarkan berita mengenai chipset gaming Apple.

Di laman berita yang sama, Clien mengabarkan bahwa Apple tertarik memproduksi chipset khusus gaming pertamanya. (*)

Editor : Nextren

Baca Lainnya

PROMOTED CONTENT

Latest