Follow Us

Negara Barat Bingung, Kenapa Kekuatan Udara Maksimal Rusia Belum Dikerahkan?

Wahyu Subyanto - Rabu, 02 Maret 2022 | 17:37
helikopter serang Rusia Mi-28NM
Military review

helikopter serang Rusia Mi-28NM

"Rusia baru tahu bahwa mengoordinasikan operasi multi-domain tidak mudah, dan mereka tidak sebaik yang mereka duga,” kata Deptula kepada Reuters.

Sebaliknya, saat kinerja pasukan Rusia dinilai buruk, militer Ukraina sejauh ini justru melebihi harapan.

Tampaknya hal itu berasal dari pengalaman Ukraina delapan tahun terakhir, terlibat pertempuran dengan pasukan separatis yang didukung Rusia yang didominasi perang parit gaya Perang Dunia I.

Baca Juga: Dilarang China, Penambang Uang Kripto Buru-buru Kabur ke AS, Kazakhstan, Rusia

Sementara pasukan Rusia mendapat pengalaman tempur di Suriah, yang menunjukkan kemampuan koordinasi manuver darat dengan serangan udara dan drone.

Kemampuan Ukraina yang masih terus menerbangkan jet-jet angkatan udaranya merupakan bukti kapabilitas negara tersebut dalam menghadapi serangan.

Hal tersebut telah menjadi pendorong moral, baik untuk militernya sendiri maupun rakyat Ukraina.

Saat menjelang invasi, sejumlah pejabat AS memperkirakan bahwa Rusia berpotensi menyiapkan ratusan ribu pesawatnya untuk menginvasi Ukraina.

Namun, pejabat senior AS pada Selasa menolak untuk memperkirakan berapa banyak pesawat tempur Rusia, termasuk helikopter serang, yang mungkin masih tersedia dan di luar Ukraina.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Barat Bingung, Rusia Belum Juga Kerahkan Kekuatan Udara Besar-besaran Serang Ukraina"Penulis : Danur Lambang Pristiandaru

Editor : Nextren

Baca Lainnya

PROMOTED CONTENT

Latest