Follow Us

Jadi Sultan NFT, Inilah Rencana Masa Depan Ghozali Everyday

Gama Prabowo - Selasa, 15 Februari 2022 | 19:21
Sultan Ghustaf Al Ghozali di Udinus Semarang
Kompas.com/Rintan Puspita Sari

Sultan Ghustaf Al Ghozali di Udinus Semarang

Ghozali mengatakan bahwa ia ingin membuat studio animasi untuk memprodusi konten original.

Kemudian, Melani Richardo sebagai host acara TS Talks bertanya kepada Ghozali tentang alasan dibalik keinginannya menciptakan studio animasi.

Ghozali menyebutkan bahwa ia tertarik untuk membuat studio animasi karena menyukai animasi.

"Suka animasi kayak Disney, Pixar gitu-gitu," ujar Ghozali.

Baca Juga: Drama Olshop, Beli Laptop di Toko Resmi Ternyata Harga Tak Sesuai

Kemudian, Ghozali menyebutkan bahwa ia juga tertarik untuk menjadi selebgram.

Kendati demikian, Ghozali masih mempertimbangkan untuk menjadi selebgram karena ia memiliki keterbatasan dalam berkomunikasi verbal.

"Masih mempertimbangkan (jadi selebgram) karena masih susah ngomong," ujar Ghozali.

Untuk saat ini, Ghozali menjadi bintang iklan bagi beberapa produk seperti Ajaib dan By.U.

Namun, belum ada kepastian tentang rencana karirnya sebagai selebgram.

(*)

Editor : Nextren

Baca Lainnya

PROMOTED CONTENT

Latest