Follow Us

Video Pesawat Susi Air Dikeluarkan Paksa dari Hanggar jadi Tren di Twitter, Ini Sebabnya!

Gama Prabowo - Kamis, 03 Februari 2022 | 11:30
Pesawat Susi Air dikeluarkan paksa dari hanggar Bandara Malinau Kalltara

Pesawat Susi Air dikeluarkan paksa dari hanggar Bandara Malinau Kalltara

Sementara itu, kuasa hukum Susi Air Donal Fariz mengatakan bahwa hanggar yang ditempati oleh Susi Air telah disewakan ke maskapai penerbangan lain sejak Desember 2021.

"Belakangan kami mengetahui bahwa hanggar tersebut sudah diberikan sejak bulan Desember 2021 kepada pihak lain yang justru tidak sedang melayani perintis yang dibiayai oleh APBN dan APBD," ujar Donal.

Terkait pemindahan, Susi Air sebenarnya telah mengajukan waktu untuk memindahkan barang-barangnya dari Hanggara Bandara Robert Atty Bessing selama 3 bulan.

Pengajuan waktu 3 bulan untuk masa pemindahan dianggap normal karena pesawat dalam hanggar tersebut sedang dalam perbaikan mesin.

Donal mengatakan bahwa pengajuan tersebut tak mendapat tanggapan positif dari pemerintah daerah.

Hingga saat ini, pihak Pemda Malinau belum memberikan keterangan pasti seputar masalah pengusiran paksa pesawat Susi Air.

Tetap ikuti Nextren untuk perkembangan informasi berikutnya.

(*)

Editor : Nextren

Baca Lainnya

PROMOTED CONTENT

Latest