Follow Us

facebookyoutube_channeltwitter

Harga Samsung Galaxy S22 Series Diprediksi Lebih Mahal, Ini Alasannya

Fahmi Bagas - Senin, 17 Januari 2022 | 13:00
Rumor warna Samsung Galaxy S22 Series.
LetsGoDigital

Rumor warna Samsung Galaxy S22 Series.

Diperkirakan kalau harga chipset saat ini lebih mahal sekitar 10-15 persen.

Selain itu juga dilaporkan adanya kenaikan harga komponen smartphone lainnya.

Informasi dari Gizmochina menyatakan kalau komponen-komponen tersebut mengalami lonjakan harga sekitar 30-40 persen.

Meski begitu, prediksi kenaikan harga Samsung Galacy S22 Series ini masih diragukan oleh sejumlah penilai.

Sebab di pasar Tiongkok, penjualan Samsung sedang bersaing ketat dengan Apple.

Jadi tidak menutup kemungkinan kalau Samsung bakal membanderol Galaxy S22 Series dengan harga yang serupa dengan pendahulunya.

Baca Juga: Ini Alasan Samsung Hadirkan Galaxy S21 FE Dengan Exynos 2100

Prediksi Harga Samsung Galaxy S22 Series

Lebih lanjut mengenai kenaikan harga Samsung Galaxy S22 Series, dimungkinkan kalau perusahaan akan menaikan harganya sekitar 100 USD.

Angka tersebut setara dengan Rp 1,4 jutaan jika dikonfersi ke dalam mata uang Indonesia.

Jadi dengan kenaikan itu, harga Samsung Galaxy S22 Series akan dimulai dari kisaran 899 USD (Rp 12,8 jutaan)

Namun harga tersebut kemungkinan adalah untuk pasar Tiongkok dan global.

Editor : Nextren

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

x