Follow Us

Redmi Note 11S Segera Hadir Pakai Sensor Kamera Samsung, Sony dan Omnivision

Wahyu Subyanto - Minggu, 09 Januari 2022 | 21:21
Redmi Note 11S
Latvia 24-on

Redmi Note 11S

Nextren.com - Xiaomi tampaknya bakal segera merilis smartphone terbarunya dari keluarga Redmi Note.

Kehadiran Xiaomi Redmi Note 11 series bakal dilengkapi lewat lini Redmi Note 11S.

Hal itu terlihat dari munculnya nama Redmi Note 11S di situs lembaga sertifikasi perangkat komunikasi dan elektronik AS, Federal Communications Commission (FCC).

Di situs FCC, Redmi Note 11S mengajukan ada dua model, yaitu 2201117TY dan 2201117SY, termasuk bocoran spesifikasinya.

Menurut sertifikasi tersebut, nomor seri tersebut diduga Redmi Note 11S.

Dalam dokumen sertifikasi, ada tiga pilihan RAM dan penyimpanan, yaitu 6/64 GB, 6/128 GB dan 8/128 GB.

Ketiga varian redmi Note 11S itu dibekali antarmuka Xiaomi, MIUI 13.

Adapun konektivitas Redmi Note 11S meliputiu internet 4G LTE, Bluetooth, Wi-Fi 2.4 dan 5 GHz, dan NFC.

Sebelumnya, ada rumor lain tentang kemungkinan Redmi Note 11S punya tiga kamera belakang.

Susunan ketiga kamera itu adalah kamera utama 108 MP (sensor Samsung HM2), kamera ultra-wide 8 MP (sensor Sony IMX355), dan kamera macro 2 MP (sensor OV21 OmniVision).

Baca Juga: Samsung Galaxy S21 FE 5G Diklaim Lancar Main MLBB dan Genshin Impact

Sementara kamera selfienya beresolusi 13 MP.

Editor : Wahyu Subyanto

Baca Lainnya

Latest