Follow Us

Cara Mengunci Akun Instagram Agar Aman dan Terhindar Dari Kejahatan

None - Kamis, 02 Desember 2021 | 21:14
Ilustrasi Instagram
Study Break Magazine

Ilustrasi Instagram

Nextren.com - Instagram seringkali menjadi tempat penyimpanan untuk koleksi foto pribadi, bahkan yang sensitif.

Maka harus diamankan agar tidak disalahgunakan oleh penjahat online yang berkeliaran.

Ya, Instagram saat ini menjadi salah satu media sosial paling populer.

Media sosial ini digemari banyak kalangan, mulai dari anak muda hingga orang tua.

Mereka memanfaatkan Instagram untuk berbagi foto dan video ke lebih banyak orang.

Baca Juga: Verifikasi Akun Instagram Bakal Gunakan Video Selfie, Makin Ketat!

Walaupun menjadi tempat berbagi foto dan video, tidak semua orang ingin hal tersebut dibagikan ke publik.

Tidak sedikit orang yang hanya ingin foto dan videonya, dibagikan ke orang terdekat yang mereka kenal di media sosial.

Ada juga orang yang sangat menjaga privasi, tidak mau fotonya menjadi konsumsi publik.

Menjawab permasalahan ini, Instagram memiliki fitur khusus untuk menjaga privasi, yakni mambuat akun menjadi privat.

Cara membuat akun Instagram menjadi privat adalah dengan menggembok atau mengunci akun.

Mengunci akun Instagram dapat mencegah penyalahgunaan foto oleh orang lain.

Editor : Wahyu Subyanto

Baca Lainnya

Latest