Follow Us

Segini Gaji Pemain Pro Game Mobile Legends, Bisa Buat Beli Rumah!

Martinus Aditama - Jumat, 26 November 2021 | 11:00
Ilustrasi bermain game Mobile Legends di Nokia 5.4.
Fahmi Bagas

Ilustrasi bermain game Mobile Legends di Nokia 5.4.

Di satu sesi, Deddy Corbuzier menanyakan tentang besar gaji yang diterima oleh Lemon.

Baca Juga: Sekolah ini Bikin Ekskul Mobile Legends, Dilatih Langsung Pro Player!

RRQ Lemon di Podcast Close The Door Deddy Corbuzier (25/11)
YouTube/Deddy Corbuzier

RRQ Lemon di Podcast Close The Door Deddy Corbuzier (25/11)

Lemon menjawab, gaji yang diterima olehnya bisa menyentuh angka ratusan juta Rupiah.

Namun dengan catatan, pemain tersebut harus bisa mengantarkan klubnya menjadi juara turnamen Mobile Legends Indonesia (liga MPL Indonesia).

Kalaupun tidak juara, Lemon menuturkan bahwa dirinya bisa mendapatkan gaji sampai puluhan juta Rupiah.

"Kalau sekali menang itu bisa ratusan juta. Itu juara satu. Kalau gak juara satu, ya lihat dulu juara berapa. Ya mungkin puluhan juta dapat sih," kata Lemon mengutip dari video di kanal YouTube Deddy Corbuzier (25/11).

Selain gaji yang diterima karena mengikuti sebuah turnamen, Lemon berujar bahwa dirinya juga mendapatkan gaji bulanan.

Informasi lebih lengkap soal gaji bulanan RRQ Lemon dapat diakses di halaman ketiga.

RRQ Lemon tidak memberitahukan berapa besar gaji bulanan yang diterimanya jika sedang tidak ada turnamen Mobile Legends.

Namun Lemon mengatakan bahwa gaji bulanan tersebut diterima berkat adanya kontrak kerja di sebuah tim eSports.

Layaknya atlet olahraga pada umumnya yang bermain di sebuah klub, Pro Player Mobile Legends juga mendapatkan kontrak dan berkat kontrak itu, player akan menerima gaji bulanan.

Editor : Wahyu Subyanto

Baca Lainnya

Latest