Aplikasi E-Uji Emisi
Aplikasi E-Uji Emisi menyediakan cukup banyak fitur, yaitu :- pengecekan hasil uji emisi- sejarah uji emisi- daftar bengkel pelaksana uji emisi (BPUE) terdekat - pendaftaran bengkel (BPUE) - pendaftaran kendaraan untuk pengujian - informasi dan kegiatan terkait uji emisi.
Yuk lanjut ke halaman berikutnya untuk informasi fitur-fitur di aplikasi Uji Emisi.
Fitur Sejarah Uji Emisi bisa bisa memberitahukan riwayat uji emisi, cukup dengan memasukkan nomor seri kendaraan.
Tentu saja hal ini akan berguna saat membeli kendaraan bekas, karena riwayat kondisi kendaraan sebelumnya bisa diketahui.
Lalu ada fitur "Cek Hasil Uji Emisi" untuk mengecek hasil uji emisi kendaraan.
Jika mau lebih praktis, menu "Scan Barcode" bisa dipakai untuk pengecekan secara cepat.
Bagi pemilik kendaraan yang ingin melakukan pengujian emisi, bisa memakai fitur di aplikasi E-Uji Emisi yaitu "Pendaftaran Kendaraan" dan "Bengkel Uji Emisi".