Follow Us

Inilah 5 Fitur Menarik ColorOS 12 HP OPPO Yang Harus Kamu Coba Nanti

Ida Bagus Artha Kusuma - Sabtu, 23 Oktober 2021 | 20:00
Fitur-fitur baru ColorOS 12 OPPO
Bagus

Fitur-fitur baru ColorOS 12 OPPO

Laporan Wartawan Nextren, Ida Bagus Rai Artha Kusuma

nextren.com - OPPO baru-baru ini memperkenalkan antar muka (UI) terbaru yang berbasiskan android 12, ColorOS 12.

Tidak hanya tampilan yang lebih segar, OPPO juga memberikan sejumlah peningkatan dari segi pengalaman dan keamanan.

Hal-hal ini juga didukung oleh sejumlah fitur yang dapat membantu pengguna dalam mengoperasikan dan mengamankan perangkatnya.

Baca Juga: Tampilan dan Spesifikasi Oppo Reno7 Bocor di Internet, Kapan Rilis?

Dalam presentasinya beberapa waktu lalu, OPPO menyampaikan beberapa poin dari ColorOS 12 seperti desain baru meliputi walpaper, ikon, dan animasi yang mendukung smartphone dengan refresh rate tinggi.

OPPO pun juga tidak lupa dengan fitur kustomisasi tampilan yang dapat membuat smartphone terasa lebih personal kepada setiap individu pengguna.

Tidak lupa dengan sejumlah fitur bawaan Android 12 yang diintegrasikan dengan ColorOS 12, sehingga lebih mudah untuk diakses.

Baca Juga: Daftar HP OPPO Global Yang Akan Dapat Update ColorOS 12 Beta

Sejumlah perangkat pun sudah dijadwalkan untuk mencicipi sejumlah fitur menarik ColorOS 12 terlebih dahulu mulai bulan ini sampai 2022.

Sambil menunggu, kita dapat melihat ditur-fitur apa saja yang cukup menarik di ColorOS 12.

Desain & Animasi Baru

Ikon baru di ColorOS 12
Bagus

Ikon baru di ColorOS 12

Di ColorOS 12 ini, sejumlah smartphone OPPO akan memiliki tampilan yang masih sederhana dan mempertahankan beberapa elemen dari generasi sebelumnya agar pengguna lebih familiar.

Namun OPPO tetap melakukan beberapa perubahan seperti 3D icon dengan perubahan lampu yang membuatnya terlihat lebih realistis.

Lalu dari segi animasi, ColorOS 12 mengunakan engine baru yang memanfaatkan hukum inersia yang memberikan feedback lebih baik saat disentuh dan terasa lebih halus.

Baca Juga: Fitur-Fitur HP OPPO Reno6 Yang Paling Kepakai Buat Kamu Anak Kereta

Omoji

Fitur kustomisasi di Omoji OPPO Reno6
Bagus

Fitur kustomisasi di Omoji OPPO Reno6

Omoji sendiri adalah salah fitur terbaru di ColorOS 12 yang bisa menghasilkan emoji animasi berbasiskan algoritma pembaca wajah.

Mudahnya, fitur ini membuat smarpthone dapat membaca wajah kita dan secara langsung mengubahnya menjadi animasi emoji.

Dengan fitur ini pengguna bisa mengkreasikan emoji berdasarkan ekspresi wajah sendiri seperti senyum, berkedip, menoleh, dan masih banyak lagi.

PC Connect

PC Connect ColorOS 12
Bagus

PC Connect ColorOS 12

Untuk membantu produktifitas penggunanya, OPPO membuat sistem sambungan antara PC dan smartphone OPPO melalui PC Connect.

Dengan fitur ini pengguna dapat melakukan transfer data seperti foto dan video atau copy paste tulisan dengan lebih mudah.

Selain itu pengguna juga bisa menonton video di smartphone melalui layar laptop dan mendapatkan notifikasi masuk di PC.

Baca Juga: OPPO Service Day Layani Perbaikan HP Bermasalah, Banyak Diskon dan Bonus

Screen Translate

Contoh Fitur Screen translate ColorOS 12
Bagus

Contoh Fitur Screen translate ColorOS 12

Fitur Screen Translate di ColorOS 12 akan bermanfaat bagi mereka yang sering membuka website berbahasa asing.

Fitur ini dapat melakukan translate bahasa suatu halaman secara instan dan mudah tanpa perlu membuka google translate atau google lens telebih dahulu.

Melalui presentasinya, fitur ini dapat diaktifkan memalui smart side bar yang ada di sisi layar smartphone.

Baca Juga: OPPO Dukung UMKM Indonesia Maksimalkan Fitur di Smartphone untuk Bisnis

Indikator Kamera & Microphone

ikon untuk mematikan kamera dan mic di ColorOS 12
Bagus

ikon untuk mematikan kamera dan mic di ColorOS 12

Selain fitur yang memudahkan pengguna dalam menggunakan smartphone, OPPO juga menambahkan fitur privasi yang salah satunya adalah menambahkan tombol dan indikator akses kamera dan microphone.

Melalui ikon ini, pengguna dapat langsung mematikan akses sejumlah aplikasi ke kamera dan microphone secara mudah.

Baca Juga: Tips Memotret Produk Pakai Kamera Hape Oppo A16 untuk Jualan Online

Saat ada aplikasi yang mengakses kamera dan mic, maka akan langsung muncul notifikasi di bagian atas layar sebagai indikator.

Sehingga pengguna lebih mudah untuk mengetahui saat kamera atau microphone aktif mengambil gambar atau suara pengguna.

Approximate Location Sharing

Fitur Approximate Location Sharing di ColorOS 12
Bagus

Fitur Approximate Location Sharing di ColorOS 12

Satu lagi fitur untuk melindungi privasi pengguna adalah berbagi lokasi perkiraan.

Sehingga saat pengguna diharuskan membagi lokasinya ke orang atau aplikasi, sistem tidak akan memberikan lokasi persis dimana pengguna berasa.

Pengguna bisa membagikan lokasi di sekitarnya saja tanpa perlu tingkat presisi yang tinggi.

Baca Juga: Cara Mudah Menghilangkan Lingkaran Putih di Kamera Selfie HP OPPO

Dashboard Privasi

Ilustrasi Dashboard Privasi di ColorOS 12
Bagus

Ilustrasi Dashboard Privasi di ColorOS 12

Fitur yang paling ultimate terkait privasi di ColorOS 12 ini dapat membantu pengguna melindungi datanya.

Melalui dashboard privasi, pengguna dapat melihat timeline ijin yang diberikan kepada sejumlah aplikasi yang diinstall.

Misalkan, pengguna dapat melihat berapa kali lokasi pengguna diakses oleh aplikasi selama 24 jam terakhi.

Jika dirasa tidak penting, pengguna bisa langsung mematikan atau uninstall aplikasi tersebut.

(*)

Editor : Wahyu Subyanto

Baca Lainnya

Latest