Laporan Wartawan Nextren, Husna Rahmayunita
Nextren.grid.id – Belum bisa beli Samsung Galaxy S9 dan S9 Plus tak ada salahnya.
Apalagi jika kalian sudah memiliki salah satu handset mahal Samsung Galaxy Note 8.
Samsung Galaxy Note 8 merupakan produk high-end yang dirilis tahun 2017.
Harga jual hape tersebut pun masih mahal sampai sekarang, yaitu pada kisaran Rp 12 jutaan.
(BACA: Cara Sembunyikan Foto Pribadi WhatsApp Agar Tak Disalahgunakan)
Kabar terbaru tentang Galaxy Note 8 muncul di permukaan.
Dikutip dari laman phonearena, Galaxy Note 8 kini akhirnya bisa mencicipi android Oreo 8.0 terbaru.
Pemilik perangkat tersebut di seluruh dunia pun layak menyambutnya dengan suka cita.
Meskipun, ada beberapa negara belum bisa mendapatkan update OS terbaru.
(BACA: Bikin Jengkel ! Masalah Registrasi Ulang Terus Muncul, Kok Bisa?)
Samsung berjanji akan menyelesaikan masalah tersebut segera mungkin.